News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2015

Pemudik Asal Kawasan Timur Indonesia Padati Pelabuhan Makassar

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemudik membawa rak almari yang akan dibawa mudik di Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar.

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Ribuan calon penumpang, Senin (13/7/2015) pagi ini mulai memadati Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar.

Pantauan Tribunnews di Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar, Senin (13/7/2015), menggunakan alas seadanya, mereka tiduran sambil ngobrol santai.

Sebagian besar mereka duduk beratapkan langit, namun ada juga yang berada bawah tenda yang telah disediakan.

Umumnya mereka membawa barang-barang yang dimasukkan ke koper ataupun dus.

Mereka adalah calon penumpang kapal KM Bukit Sintang yang melayani jurusan Bau Bau-Namlea- Ambon-Ternate hingga Bitung.

Sesuai jadwal keberangkatan, seharusnya kapal berangkat pukul 06.00 Wita, namun baru 07.30 WITA mereka baru diperkenankan masuk ruang tunggu.

Salah seorang pemudik, Rita mengaku datang sejak subuh. Ia pun harus menunggu lama karena kapal datangnya terlambat.

"Sudah sejak pukul 04.00 Wita biar tidak terlambat, tapi kapalnya datang terlambat jadi nunggunya lama," tuturnya. (Eko Sutriyanto)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini