TRIBUNNEWS.COM, BLITAR - Memiliki wajah ayu, seringkali menjadi tantangan tersendiri bagi Bripda Agita Dwi Emiliasari, Polwan yang bertugas di Polres Blitar. Meski berpakaian seragam, tak jarang sering digoda cowok iseng.
Terutama saat bertugas di lokasi keramaian. Seperti saat ngepam di lokasi hiburan orkes, demo, di pasar dan di bank. Isengnya pun bermacam-macam. Ada yang ingin berkenalan, bahkan ada yang berani terus terang, minta nomor telepon.
Namun demikian, ia berusaha menjaga emosinya. Caranya, dengan mengelak halus sambil melempar senyum. "Pernah saat ngepam orkes, ada cowok menggoda saya. Meski tak saya gubris, namun ia bandel, bahkan setengah maksa, minta nomer HP. Hampir saja, saya emosi," aku Agita, Sabtu (29/8/2015).
Untungnya, saya langsung sadar, bahwa saya adalah pelayan dan pengaman masyarakat sehingga saya balas dengan senyum, supaya ia tidak tersinggung," tambah gadis kelahiran Kecamatan Selorejo, Kabupaten Blitar 19 tahun lalu itu.
Pengalaman unik lainnya, dan bahkan tak pernah ia lupakan, pernah disangka cewek malam. Itu terjadi sekitar tiga bulan lalu. Saat itu ia bersama temannya, yang juga Polwan sehabis mencari makan malam.
Memang, saat itu mereka tak memakai seragam. Saat mengisi bensin di SPBU, ada tiga cowok turun dari mobil, yang juga sama-sama mengisi bensin.
"Cowok itu menyapa kami, dan bertanya sekolah di mana, Dik? Apa ngekos? Ayo, nyanyi, nanti kami beri uang jajan sekolah. Kami tidak jawab, hanya senyum saja, dan kami tinggal pergi. Itu kami anggap tantangan orang cantik," ujar Gita panggilan akrabnya sambil terkekeh-kekeh.
Pengalaman unik lainnya, menurut gadis lulusan SMA Negeri 1 Kecamatan Talun ini, saat dirinya baru lulus polisi dan pulang kampung. Ada orang gila mengamuk di kampungnya. Oleh warga, dirinya dimintai tolong untuk menangkapnya. Meski perempuan karena dirinya seorang polisi, akhirnya tertantang.
Di hadapan puluhan warga yang tak lain para tetangganya sendiri, Polwan angkatan 2014 ini langsung menunjukkan kemampuan. Akhirnya terjadi duel sekitar 15 menit. Namun karena ia mahir silat, dan Yudo, tak lama kemudian, orang gila itu langsung di-KO-nya.
"Begitu lengah, kakinya saya tendang dan langsung ambruk. Saat ambruk, tangannya langsung saya kunci dari belakang sehingga tak bisa bergerak. Kata tetangga saya, Mbak Gita jurusnya koyok di film-film," tutur Gita yang mengaku sampai kini belum punya teman laki istimewa.
Penulis: Imam Taufiq
Baca selengkapnya di Harian Surya edisi besok.
LIKE Facebook Page www.facebook.com/SURYAonline
FOLLOW www.twitter.com/portalSURYA