News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ratusan Warga Medan Labuhan Ngungsi ke Masjid

Penulis: Array Anarcho
Editor: Wahid Nurdin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah orangtua di kawasan Medan Labuhan terpaksa mengungsi di Masjid Nurul Huda karena rumahnya terendam banjir.

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN  -  Ratusan warga yang tinggal di Jl Rawe V, Lingkungan VII, Tangkahan, Medan Labuhan yang dilanda banjir terpaksa mengungsi di Masjid Nurul Huda tak jauh dari pasar Uka.

Beberapa warga yang ditemui Tribun mengatakan air di dalam rumahnya sudah setinggi betis.

"Kalau sudah hujan deras gini, air bisa setinggi pinggang. Makanya banyak orang tua yang ngungsi ke masjid," kata Ari (27), Senin (30/11/2015).

Ia mengatakan, para orangtua mengungsi lantaran fisiknya sudah tidak kuat lagi.

Kalau sudah terkena air, kebanyakan dari mereka gampang masuk angin dan muntah-muntah.

"Banjir di tempat kami ini bukan karena hujan aja. Ini air kiriman dari KIM (kawasan industri Medan) sana," ungkap Ari.

Berdasarkan pantauan Tribun, sejumlah orang tua tampak menggelar tikar di halaman masjid Nurul Huda.

Beberapa diantaranya membawa bayi.

Di kawasan Medan Labuhan, banjir yang sudah setinggi paha orang dewasa ini cukup memprihatinkan.

Selain merusak barang-barang runahtangga, banjir juga menyebabkan sejumlah sepeda motor mogok.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini