News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kalapas Berharap Lapas Singkawang Seperti Cipinang dan Salemba

Penulis: Novi Saputra
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ratusan orang bersedia antri dari pukul 06 untuk silaturahmi dengan kerabatnya Idul Fitri 1434 Lapas Cipinang, Cipinang, Jalan Bekasi Timur Raya, Jakarta Timur, Kamis (8/8/2013) Remisi Lebaran dan Hari Kemerdekaan 17 Agustus untuk napi terorisme, korupsi, dan narkotik menjadi kontroversial setelah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia memperketat persyaratan remisi. (Warta Kota/Henry Lopulalan)

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Novi Saputra

TRIBUNNEWS.COM, SINGKAWANG - Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Singkawang mengkhawatirkan karena jumlah warga binaan di sini melebihi kapasitas ideal.

Kepala Lapas Kelas II B Singkawang, Sambiyono, mengatakan sejak 2015 silam sudah mengajukan ke Kementerian Hukum dan HAM berupa peningkatan infrastruktur baik dari gedung hingga sistem pengamanan.

“Diajukan pada 2015 kemarin, kalau bisa Lapas Singkawang seperti Lapas Cipinang dan Lapas Salemba ,” kata Sambiyono kepada Tribun Pontianak pada Minggu (31/1/2016).

Ia mengatakan akhir Januari tercatat ada 296 tahanan di Lapas Singkawang sementara idealnya 225 orang. “ Tidak terlalu over kapasitas, masih bisa kita pantau mudah ,” beber dia.

Sambiyono berujar, anggaran yang diperkirakan guna merehab Lapas Singkawang hingga layak semisal di Lapas Cipinang atau Salemba mencapai Rp 25 Milyar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini