News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kontroversi Gafatar

Eks Anggota Gafatar Asal Sumut Kemungkinan Dipulangkan Gunakan Kapal Laut

Penulis: Jefri Susetio
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Eks anggota Gafatar mendapat pengarahan dari petugas Dinsos Kota Bandung di rumah singgah, Jalan Sukamulya, Sukajadi, Kota Bandung, Senin (1/2/2016). Di rumah singgah milik Dinsos Kota Bandung ini 15 eks Gafatar asal Kota Bandung sementara waktu akan tinggal sebelum dikembalikan ke keluarganya atau mencari tempat tinggal sendiri. TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN

Laporan Wartawan Tribun Medan, Jefri Susetio

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Pelaksana tugas Kepala Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat, Provinsi Sumatera Utara, Zulkifli Taufik mengatakan, kemungkinan ada dua transportasi yang digunakan untuk pemulangan mantan anggota Gafatar asal Sumut.

"Ada dua kemungkinan proses pemulangan eks anggota Gafatar. Pertama gunakan angkutan laut dan kedua pakai pesawat terbang. Nanti dikoordinasikan dulu proses transportasi apa yang digunakan," ujarnya saat dihubungi, Senin (8/2/2016).

Selain itu, usai dilakukan peninjauan baru dapat dipastikan transportasi yang tepat digunakan untuk pemulangan. Apalagi, belum diketahui benda-benda, barang yang digunakan mantan anggota Gafatar.

"Nanti kami akan koordinasi dengan TNI AL dan TNI AU untuk bicara proses pemulangan mantan anggota Gafatar. Jadi, kami ingin cepat memulangkan mereka," katanya.

Ia menuturkan, pemerintah berupaya ingin memulangkan ratusan mantan anggota Gafatar secara cepat tanpa mempersulit para eks anggota Gafatar.

"Kalau bisa cepat ngapain lambat, kami ingin maksimal tanpa keluhan dalam proses pemulangan mantan anggota Gafatar tersebut," ungkapnya. (tio/tribun-medan.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini