News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Imlek 2016

Cap Go Meh di Pulau Kemaro Bakal Didatangi Pengunjung dari Luar Negeri

Penulis: Welly Hadinata
Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Salah seorang panitia yang sibuk memasang lampu lampion di patung naga di Pulau Kemaro Palembang.

Laporan Wartawan Sriwijaya Post, Welly Hadinata

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG  --- Jelang perayaan Cap Go Meh sebagai puncak perayaan imlek tahun baru Cina, Pulau Kemaro sebagai salah satu lokasi destinasi cina di Indonesia ini pun mulai berbenah guna menyambut ribuan pengunjung.

Bukan hanya pengunjung dari Indonesia, bahkan pengunjung dari luar negeri pun bakal ikut berdatangan ke pulau yang berada di tengah perairan Sungai Musi Palembang.

"Cap Go Meh puncak perayaaan imlek. Pulau Kemaro menjadi tujuan bagi yang merayakannya. Selain pengunjung dari seluruh Indonesia, ada juga pengunjung dari luar negeri."

"Seperti dari Cina, Singapore dan negara di Asia lainnya. Bahkan tahun kemarin ada pengunjung dari negara Eropa," ujar Tjik Harun, Humas Yayasan Pulau Kemaro, dihubungi Sripoku.com Selasa (16/2/2016).

Tjik Harun mengatakan, Pulau Kemaro setiap tahunnya menjadi lokasi perayaan Cap Go Meh di Indonesia selain di Singkawang Kalimantan.

Bahkan Pulau Kemaro sudah dikenal warga negara lain khususnya negara-negara di Asia.

Sehingga persiapan menjelang perayaan Cap Go Meh ini dipersiapkan semaksimal mungkin.

"Puncak Cap Go Meh tahun ini tepat pada Sabtu 20 Febuari malam harinya. Banyak kegiatan yang akan dirayakan, seperti pertunjukan barongsai, wayang cina dan kegiatan lainnya. Pastinya peringatan juga ditandai dengan memanjatkan doa harapan dan sembayang," ujarnya.

Dalam persiapan jelang perayaan Cap Go Meh, pria yang disapa Koko Harun ini mengatakan, untuk menuju Pulau Kemaro yang dipisahkan periaran Sungai Musi, pihak panitia akan memasang jembatan dari kapal ponton atau tongkang yang dijejerkan untuk dijadikan jembatan. Sehingga pengunjung pejalan kaki pun bisa dengan mudah untuk menuju Pulau Kemaro.

"Direncanakan kapal ponton atau tongkang itu akan siap dipasang untuk dijadikan jembatan."

"Pastinya semua persiapkan akan dilakukan untuk menyambut semua pengunjung yang akan datang."

"Termasuk dari segi keamanannya yang berkoordinasi dengan Polresta Palembang. Perayaan Cap Go Meh di Pulau Kemaro ini terbuka untuk umum," ujarnya.

Berdasarkan data perayaan Cap Go Meh tahun kemarin, Koko Harun mengatakan, jumlah pengunjung yang datang bisa mencapai 200 ribu.

Terutama pengunjung yang hilir mudik bergantian mengunjungi Pulau Kemaro.

Selain persiapan pemasangan jembatan dari kapal ponton, ribuan lampu lampion pun sudah menghiasi area Pulau Kemaro.

"Jumlah pastinya lampu lampion yang terpasang itu ada sekitar 2 ribuan. Pastinya saat ini pihak panitia tengah memperispakan agar perayaan Cap Go Meh berjalan lancar tanpa ada kendala. Apa lagi saat ini sedang musim hujan, jadi perlu antisipasi," ujarnya.(Welly Hadinata)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini