News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bentrok di Kebonharjo

Kapolda Jateng Bakal Tangkap Pelaku Bentrokan di Kebonharjo

Penulis: Muh Radlis
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aparat keamanan terlibat bentrokan dengan warga di Kampung Kebonharjo, Kelurahan Tanjungmas, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang, Kamis (19/05/2016). Bentrokan tersebut terjadi setelah PT KAI berusaha menertibkan bangunan yang dianggap berada di atas dilahan mereka. TRIBUN JATENG/M SYOFRI KURNIAWAN

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Muh Radlis

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Kapolda Jawa Tengah, Irjen Condro Kirono, akan menindak tegas pelaku bentrokan yang terjadi di Kampung Kebonharjo, Kota Semarang.

Bentrokan terjadi antara warga dan anggota Polri saat penggusuran aset PT KAI Daop IV Semarang. Tujuh anggota Polri dilarikan ke rumah sakit akibat terkena lemparan batu dan kayu.

"Ada anggota yang terluka, pelaku anarkis akan kami kejar. Kami akan tangkap pelakunya," kata Condro kepada wartawan, Jumat (20/5/2016).

Condro mengatakan, anggota yang terluka akibat bentrokan tersebut mendapat perawatan terbaik.

Diberitakan, tujuh anggota Polri yang mengawal proses eksekusi rumah warga Kebonharjo oleh PT KAI dilarikan ke rumah sakit.

Anggora polri yang terluka akibat terkena lemparan batu, kayu dan paving oleh warga terdampak penggusuran karena mereka menolak rumhnya dieksekusi.

Polisi beberapa kali menembakkan gas air mata untuk membubarkan warga Kebonharjo dan membiarkan proses eksekusi berjalan terhadap rumah yang sudah ditandai.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini