News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

KRI Pati Unus Tenggelam saat Latihan Perang Penanggulangan Teroris di Belawan

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

KRI Pati Unus

Laporan Wartawan Tribun Medan, Jefri Susetio

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Kapal Republik Indonesia (KRI) Pati Unus dikabarkan tenggelam setelah menabrak bangkai kapal di Perairan Belawan, Sumatera Utara.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Tribun Medan (Tribunnews.com Network), sebagian rangka kapal perang itu tenggelam akibat menabrak bangkai kapal saat latihan perang penanggulangan teroris.

Adapun informasi yang beredar, latihan perang tersebut dikabarkan berlangsung dari 13 hingga 14 Mei 2016. Namun, kabar tenggelamnya kapal perang baru diketahui, 1 Juni 2016.

Kepala Penerangan Dan Lantamal 1 Belawan Mayor S Sinaga membenarkan KRI Pati Unus menabrak bangkai kapal di perairan Belawan ketika latihan perang penanggulangan teroris.

"Sudah lama itu kapalnya tabrak bangkai kapal. Sudah ditarik sedang tahap perbaikan. Pada 13 hingga 14 lalu. Tidak masalah kok," katanya saat dihubungi, Selasa (31/5/2016) malam.

Ia mengatakan, tidak ada masalah lantaran proses penarikan kapal sudah aman dilakukan TNI AL. Sehingga petugas sedang berupaya memperbaiki kapal tersebut.

"Sudah aman. Pas latihan perang penanggulangan teroris kejadiannya," ungkapnya. (tio/tribun-medan.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini