News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perkelahian Berujung Maut, Harmy Tewas Dengan Luka Tusukan

Penulis: Fine Wolajan
Editor: Wahid Nurdin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ilustrasi

Laporan Wartawan Tribun Manado Finneke Wolajan

TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Warga Desa Kalaeosan, Kecamatan Lembean Timur, Minahasa, Sulawesi Utara dihebohkan dengan perkelahian hingga berujung kematian, Minggu (31/7/2016) dini hari.

Penikaman diduga dilakukan RM (19) warga setempat yang menyebabkan korban Harmy Sigar (21) warga setempat meninggal dunia.

Awalnya tersangka dan beberapa orang teman lainnya berada di rumah Londa-Maleke yang lainnya pesta miras, sementara yang lainnya hanya ngobrol saja, kemudian korban yang diduga dalam kondisi mabuk datang.

"Saat itu mereka sementara minum di dalam rumah, sementara tersangka dan temannya Vernal (saksi) sementara cerita di luar," jelas Iptu Edy Kusniadi Kasat Reskrim Polres Minahasa.

Tiba-tiba datang korban kemudian terjadi salah paham antara korban dan tersangka, sehingga terjadi perkelahian.

"Korban ini terus berusaha menyerang tersangka, meski sudah berupaya untuk dihalangi oleh temannya Vernal, hingga Vernal sempat menampar korban," jelasnya.

Saat itu korban berdiri lagi, dan hendak memukul tersangka tapi dihalangi oleh Vernal, akhirnya korban dan adiknya memukul Vernal hingga terjatuh.

Karena kasihan dengan Vernal yang dipukuli, tersangka ini mengambil pisau yang sudah lama dititipkannya di dapur kantin tersebut, dan keluar mendapati mereka.

"Tersangka ini menendang korban hingga terjatuh kemudian menusukkan pisau ke bagian samping dada kiri atas korban," jelas dia.

Sadar bahwa korban tertusuk pisaunya, tersangka langung mencabut pisau dan pergi hingga ke dalam hutan.

Bahkan saking ketakutannya iya menerobos hutan hingga tembus ke Desa Kaweng.

Di rumah tantenya itulah kemudian tersangka RM dijemput oleh tim Resmob Polres Minahasa.

"Tersangka sudah kita amankan, bahkan sudah mengakui perbuatannya, sekarang sementara dilakukan pemeriksaan juga, dan nanti tersangka akan kita tahan," jelasnya.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini