Laporan Wartawan Surya Malang Sri Wahyunik
TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Sebuah mobil sedan tiba-tiba terbakar di bundaran rektorat Universitas Brawijaya (UB) Malang, Senin (26/9/2016) sekitar pukul 16.00 WIB.
Mobil bernomor polisi G 7292 BA itu tiba-tiba mengeluarkan ledakan kecil sebelum terbakar, di bagian kap mesin.
Suara ledakan itu diperkirakan dari kap mobil yang terbuka.
Suara ledakan itu kemudian diikuti asap, kemudian api.
"Sempat ada ledakan kecil, kemudian ada asap dari area kap mobil," ujar Basuki, salah satu saksi mata.
Timbulnya api membuat kepanikan orang yang berlalu lalang di kawasan itu.
Pemilik mobil yang diketahui bernama Ariyanto, bersama Satpam UB dan beberapa orang berusaha memadamkan api.
Satpam memakai alat pemadam api ringan dalam memadamkan api.
Beruntung api berhasil dipadamkan, dan tidak sampai meludeskan semua badan mobil.
Peristiwa itu juga tidak sampai menelan korban jiwa.
Pemilik mobil, Ariyanto mengatakan peristiwa itu dimungkinkan karena arus pendek listrik di area mesin.
"Tercium bau bensin, dan tiba-tiba mobil berhenti meskipun mesin hidup. Dan ada ledakan dari kap mobil," ujarnya.