News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bendungan Batu Gajah Jadi Biang Keladi Banjir di Kawasan Teunom

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Sa'dul Bahri

TRIBUNNEWS.COM, CALANG - Batu Gajah diduga sebagai salah satu penyebab banjir di kawasan Teunom dan sekitarnya di Aceh jaya. Warga berharap pemerintah segera melakukan penanganan.

Penanganan tersebut berupa pemindahan batu gajah yang masih membentang di Daerah Aliran Sungai (DAS) kawasan Desa Paya Baro, Kecamatan Teunom.

Dua tahun pascapelurusan DAS Krueng Teunom 2012-2013 tidak pernah lagi terjadi banjir. 

Namun, setelah dilakukan pembendungan aliran sungai menggunakan batu gajah, banjir kembali terjadi hingga merendam ribuan perumahan warga pada saat musim banjir.

Sebelumnya pembendungan tersebut dilakukan untuk dijadikan jalan dalam pembangunan proyek jetty di kawasan tersebut.

Akan tetapi setelah proyek selesai hingga saat ini, batu-batu gajah tidak dipindahkan lagi. Warga mengharapkan batu-batu yang telah membendung aliran sungai tersebut segera dipindahkan agar terbebas dari banjir.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini