News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kampung Ini Bernama Kampung Janda, Satu Rumah Bisa Dihuni Hingga Tiga Janda

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kehidupan warga Ketua RT 03, Batuah, di Kelurahan Kemuningm Banjarbaru. Kampung ini mayoritas penghuninya adalah para janda.

TRIBUNNEWS.COM, BANJARBARU - Kampung janda, itulah sebutan para warga Batuah menyebut kampungnya sendiri. Alasannya, menurut warga bahwa kampung ini sudah sekitar 10 tahun memang dihuni banyak janda.

Mulai dari janda tua hingga janda muda, janda banyak anak atau janda satu anak, janda dari beberapa suami hingga satu suami, janda ditinggal mati, maupun janda cerai.

Ketua RT 03, Batuah, Kelurahan Kemuning, Kota Banjarbaru, Ahmad Norhansah mengatakan Kampung Batuah memang dikenal memiliki banyak janda.

Bahkan dari semua warga, hampir bisa dihitung rumah yang tak memiliki janda di dalamnya.

"Mungkin cuma tiga buah rumah saja yang tak ada jandanya," ucapnya, Jumat (14/4/2017).

Tanpa disadari ujarnya, Kampung Batuah memang banyak dihuni janda, baik sebagai kepala keluarga maupun sebagai anak dari janda yang juga menjadi janda. 

Dalam satu buah rumah bahkan bisa dihuni dua hingga tiga janda.

"Ada sekitar 26 kepala keluarga yang merupakan seorang janda, dari 37 rumah, tapi kalau dihitung per kepala hampir 90 persen perempuan di sini janda," jelasnya.

Kebanyakan memang janda ditinggal suami meninggal duluan, dan rata-rata sudah berumur 50 ke atas, namun ada juga janda dengan usia 25 ke atas. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini