News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Petinju Peraih Perunggu PON Jabar Ditebas saat Pulang Kerja

Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Irfan Tentoda, petinju peraih perunggu PON Jawa Barat terbaring di RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou, Kota Manado, Sulawesi Utara, Selasa (23/5/2017). Ia ditebas saat hendak pulang kerja pada Senin (22/5/2017). TRIBUN MANADO/NIELTON DURADO

Laporan Wartawan Tribun Manado, Nielton Durado

TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Irfan Tentoda (23), petinju asal Minahasa Utara, Sulawesi Utara, ditebas orang tak dikenal saat hendak pulang kerja pada Senin (22/5/2017).

Petinju peraih perunggu di PON Jawa Barat 2016 itu sementara menjalani perawatan di Rumah Sakit Prof Kandou Malalayang, Selasa (23/5/2017).

Sekitar kemarin pukul 18.00 Wita tiba-tiba warga menghubungi Meiske Tentoda dan mengabarkan adiknya ditebas orang.

"Katanya adik saya terlibat cekcok dengan salah satu temannya, lalu ditebas kiri pinggangnya," Meiske menjelaskan.

Segera Meiske dan suami mendatangi lokasi dan membawa Irfan ke Rumah Sakit Prof Kandou Malalayang, Kota Manado.

Irfan mendapat luka sangat parah sehingga harus dioperasi. "Dokter bilang harus segera Operasi, Makanya sekarang saya sedang mengurus BPJS untuknya," aku Meiske.

Ia berharap ada bantuan dari pemerintah untuk meringankan biaya sang adik.

"Memang saat ini belum ada bantuan, tapi kami masih berharap semoga saja ada yang ingin membantu," dia menambahkan.

Sementara itu, Kasubag Humas Polresta Manado AKP Roly Sahelangi mengatakan tersangka pembacokan sudah diamankan personel Polres Minahasa Utara.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini