News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mapolda Sumut Diserang Teroris

Warga Histeris Sambut Kedatangan Jenazah IPDA (Anumerta) Martua Sigalingging

Penulis: Jefri Susetio
Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Keluarga sedang menunggu jenazah yang disemayamkan di keluarga Desa Sukaramai, Air Putih, Batubara, Selasa (27/6/2017).

Laporan Wartawan Tribun Medan, Jefri Susetio

TRIBUNNEWS.COM, BATUBARA - Ratusan warga Desa Sukaramai, Air Putih, Batubara histeris menyambut iring-iringan mobil ambulans yang membawa IPDA (Anumerta) Martua Sigalingging. Mereka berkumpul di pinggir jalan.

Berdasarkan pengamatan Tribun-Medan.com, iring-iringan mobil jenazah tiba pada Selasa (27/6/2017) pukul 05.48 WIB.

Jenazah berangkat Polres Tapanuli Selatan, pukul 21.00 WIB.

Puluhan warga yang menunggu kedatangan jenazah seakan antusias menurunkan peti jenazah menuju rumah duka.

Kini, peti jenazah, disemayamkan di pelataran rumah keluarga.

Baca: ISIS Makin Brutal, Bocah 8 Tahun Dijadikan Eksekutor Tahanan

Jenazah IPDA (Anumerta) Martua Sigalingging dikebumikan di kampung halamannya Desa Sukaramai, Air Putih, Batubara.

Saat ini, jenazah disemayamkan di kediaman Ama Resa Sigalingging, (adek laki-laki Martua Sigalingging).

Rencananya acara adat dimulai pada pukul 10.00 WIB. Keluarga dan kerabat sedang mempersiapkan acara pemakaman.

Baca: Polisi Tetapkan 3 Tersangka Penyerangan Mapolda Sumut: 2 di Antaranya Adalah Pedagang

Jasad IPDA (Anumerta) Martua Sigalingging rencananya dimakamkam, di pemakaman keluarga, di seputaran Desa Sukamarai.

IPDA (Anumerta) Martua Sigalingging meninggal dunia ditikam oleh sekelompok simpatisan ISIS pada malam Idul Fitri, Minggu (25/6/2017) pukul 03.00 WIB.

Ia mengalami luka di beberapa bagian tubuh seperti leher, tangan. Saban hari, IPDA (Anumerta) Martua Sigalingging bertugas menjaga pos pintu keluar Polda Sumut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini