Laporan Wartawan Tribun Jabar, Hilman Kamaludin
TRIBUNNEWS.COM, CIMAHI - Kebakaran melanda sebuah kamar hingga menyebabkan dua orang menjadi korban luka bakar di Kontrakan Wisama Agung, Jalan Cisangkan Hilir RT 02/17, Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Selasa (9/1/2018).
Pantauan Tribun Jabar di lokasi, kamar nomor D5, berukuran sekira 6 X 4 meter yang berada lantai bawah itu, pada bagian dalamnya tampak telah menghitam dan semua barangnya telah habis dilalap si jago merah.
Terlihat, barang-barang yang telah terbakar seperti kasur, televisi, lemari dan pakaian hancur dan terlihat berantakan di dalam kamar tersebut.
Selain itu, pintu masuknya terlihat telah ambrol dan kaca jendelanya pecah.
Baca: Faisal Rangga Shock Sang Istri Tewas Bunuh Diri Usai Pamit Beli Bubur Ayam
Menurut saksi mata, sekaligus penghuni kontrakan Wisma Agung, Diki Permana (21), kebakaran tersebut akibat kebocoran regulator tabung gas yang terjadi sekitar pukul 06.45 WIB.
Akibatnya dua orang mengalami luka ringan dan luka bakar.
"Penghuninya pas kejadian lagi di dalam kamar, lalu terdengar ledakan keras dan penghuninya seperti terpental," ujar Diki Permana saat ditemui Tribun Jabar di lokasi kejadian, Selasa (9/1/2018).
Ia mengatakan, korban yang diketahui Lisdiawati (70) mengalami luka bakar hingga 70 persen, sedangkan Bara (35) mengalami luka ringan akibat terkena pecahan kaca.
"Penghuni kosan pas kejadian sudah tergeletak pingsan diluar kamar, sedangkan yang satunya lagi hanya terkena pecahan kaca ketika menolong," katanya.
Baca: Faisal Dapat Setoran Rp 31 Juta dari Warga Asing yang Pesan Video Porno Lewat Telegram
Saat kejadian, kata Diki, sebagian penguhuni kontrakan berjibaku untuk memadamkan api karena ditakutkan merembet ke kamar yang lain.
Sementara penghuni yang lainnya menolong Lisdiawati yang menjadi korban luka bakar untuk membawanya ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cibabat.