News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dikabarkan Hilang di Gunung Manglayang, Hasan Ternyata Pulang ke Rumah Ambil Kunci Motor

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kepala Bagian Pemangku Hutan Wilayah Manglayang Barat, Aca Suryana (47), (kedua dari kiri mengenakan kemeja garis kuning), saat berfoto bersama dengan Hasan Ibadurahman (16), kedua dari kanan. TRIBUN JABAR/ERY CHANDRA

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ery Chandra

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Hasan Ibadurahman (16), pengunjung Bumi Perkemahan Batu Kuda yang di media sosial dinyatakan hilang di Gunung Manglayang pada Minggu (14/1/2018), ternyata pulang ke rumahnya di Jalan Kaca Piring, Jalan Ahmad Yani, Sidolig, Kota Bandung.

Dia pulang untuk mengambil kunci duplikat sepeda motornya yang hilang saat berkemah di kawasan wisata itu.

Dari informasi yang dihimpun Tribun Jabar, Hasan Ibadurahman hendak mengambil sepeda motor Honda Scoopy tahun 2013 warna hitam dan merah tersebut di parkiran Wana Wisata Batu Kuda sekira pukul 11.50 WIB.

Tetapi kini sepeda motor tersebut diamankan di Polsek Cileunyi.

Hasan Ibadurahman, menceritakan datang ke tempat wisata tersebut bersama 11 orang temannya untuk camping di Bumi Perkemahan Batu Kuda.

Pasalnya, sepeda motor itu ditinggal karena kuncinya hilang saat berkemah.

Baca: Baru Kenal saat Membesuk Novanto Alasan Agung Laksono Ogah Jadi Saksi Menguntungkan bagi Fredrich

"Saya bukan muncak ke atas, camping hari Sabtu sore datang kesini. Pertama motor aman kunci masih ada. Pas packing dan bikin tenda dan lain sebagainya. Waktu malam saya tidur dan bangun kunci sudah tidak ada," ujar Hasan Ibadurahman, saat diwawancarai Tribun Jabar, Cibiru Wetan, Cileunyi, Kabupaten Bandung, Kamis (18/1/2018).

Hasan mengatakan hanya membawa kunci sepeda motor satu buah.

Sewaktu hendak pulang ke rumah ia panik pada Minggu pagi. Karena kunci sudah tidak ada.

Pada saat hari Minggu banyak pengunjung di tempat wisata tersebut. Saat itu, ia hanya menitipkan motor secara lisan kepada juru parkir yang bertugas.

"Saya nitip ke tukang parkir di sini mau mengambil kunci duplikat ke rumah karena ribet ramai pengunjung jadi tidak laporan ke pos. Saya tidak tahu harus lapor ke pos karena baru pertama kali ke sini," kata dia.

Baca: Cerita Idrus Diusir dari Kantor Kementerian yang Dia Pimpin Sekarang Hanya karena Pakai Sandal Jepit

Saat tiba di rumah, kata dia, tidak menemukan kunci cadangan.

Setelah empat hari ia mengaku baru sempat kembali datang ke lokasi motor yang diparkir tersebut.

"Datang ke sini bersama tukang yang membuat kunci duplikat supaya bisa dibuka kembali. Waktu itu saya pulang dulu bersama teman-teman karena terkunci motornya," ujarnya.

Ia meminta maaf kepada semua orang karena membuat panik mengira dirinya hilang di Gunung Manglayang.

Mengingat panik karena kunci motor yang hilang dan baru kali pertama ke tempat wisata tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini