News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menuju Ketapang Berorientasi pada SDG, Bupati Dialog dengan Sejumlah NGO dan LSM

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bupati Ketapang (ke enam dari kanan gambar) bersama aktivis LSM baik dalam maupun luar negeri

TRIBUNNEWS.COM, KETAPANG - Niat menata pebangunan daerah agar lebih menyeluruh namun terfokus, Bupati Ketapang Martin Rantang menginisiasi pertemuan dialog tentang pembangunan Ketapang yang berorientasi Sustainable Development Goals (SDG).

Setidaknya tiga Lembaga NGOs International (IAR, Habitat for Humanity, JIKA) dan beberapa NGO lokal diajak unutk menyatukan gerak bersama semua kekuatan pemerintah, korporasi, NGOs dan masyarakat menuju masyarakat.

"Kesatuan gerak ini menjadi awal dan eksplisitĀ  akan tertuang dalam Satu Rencana pembangunan Daerah Kabupaten Ketapang ke depan," kata Martin dalam keterangannya, Selasa (24/4/2018).

Martin mengaku terbuka pada partisipasi Lembaga Swadaya baik Internasional, Nasional dan Lembaga swadaya lokal.

"Sangat menarik sebab tim terpadu yang melibatkan NGOs, korporasi dan pemerintah akan duduk bersama merancang Rencana Pembangunan Daerah Kabupaten Ketapang dalam bulan Mei mendatang," katanya.

Marti menyebut salah satu kontribusi kebersamaan lembaga swadaya masyarajat yg menjadi model pembangunan yg berkelanjutan yakni keterlibatan kembaga swadaya "IAR" Inisiasi Alam Regabilitasi dalam melestarikan orang utan.

"IAR melakukan upaya pemberdayaan masyarakat dekat hutan. Bahkan telah dibangun Learning Center di dalam desa sekitar hutan tempat hidup orang utan. Jadi mereka memelihara lingkungan hutan tapi juga diajak meningkatkan sumber daya lokal utk peningkatan pendapatan keluarga," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini