News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Polisi Ditembak di Tol Cipali

Densus 88 Geledah Rumah Orangtua Pelaku Penembakan Polisi, Dua Orang Diamankan

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang warga melintas di rumah terduga pelaku penembakan di Desa Lemahabang, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Mamdukh Adi Priyanto

TRIBUNNEWS.COM, BREBESĀ - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri, menggeledah satu rumah di Desa Lemahabang, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes, Jumat (31/8/2018) malam.

Rumah tersebut merupakan tempat tinggal orangtua satu terduga pelaku penembakan polisi di ruas tol Kanci- Pejagan wilayah Cirebon, Jawa Barat.

Tim khusus tersebut juga mengamankan dua orang yang merupakan keluarga dari terduga pelaku penembakan.

Kepala Desa Lemahabang, Mashadi, menuturkan rumah tersebut milik Caswi yang merupakan orangtua Rajendara Sulistyanto (24), terduga pelaku penembakan polisi Patroli Jalan Raya (PJR) di jalan tol beberapa waktu lalu.

"Rumah tersebut digeledah pada Jumat (31/8/2018) malam. Mereka menggunakan lima mobil," kata Mashadi, Sabtu (1/9/2018).

Baca: Kapolri Sebut Penembakan Dua Polisi di Tol Cipali Sebagai Aksi Balas Dendam

Menurutnya, penggeledahan memakan waktu cukup cepat.

Dua orang yang diamankan petugas yakni kakak Rajendara dan keponakannya.

Seorang warga setempat, Rasito (37), menuturkan hal serupa.

Menurutnya, pelaku beserta anggota keluarga lainnya dikenal tertutup dengan warga sekitar.

"Dia juga sering berargumen (berdebat) dengan warga sekitar sini. Bahkan pernah berselisih dengan kelembagaan lain seperti NU karena tidak sejalan dengan pemahamannya," terangnya.(mam)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini