Kasat Reskrim Polres Bengkalis AKP Andrie Setiawan mengungkapkan, ketiga jasad ini dibawa ke RS Bhayangkara malam kemarin setelah pemeriksaan selesai.
Mayat tersebut sampai di RS Bhayangkara sekitat pukul 04.00 WIB subuh tadi.
Baca: Emmang si Pelaku Begal Sadis Bertugas Melukai Korbannya, Parang Dipinjam dari Tukang Las
"Hasil visum sementara tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban," terangnya.
Menurut Kasat, akan dilakukan pengambilan sampel dari mayat tersebut guna untuk melakukan identifikasi.
Kasat Reskrim juga belum bisa menyimpulkan penyebab kematian atau dugaan lainnya.
"Kita masih lakukan penyelidikan, dan menunggu pemeriksaan Rumah Sakit Bhayangkara. Masyarakat yang merasa kehilangan keluarga dan memiliki ciri ciri seperti mayat ini bisa langsung ke Mapolda atau RS Bhayangkara," tandasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunpekanbaru.com dengan judul Identitas Satu dari Tiga Mayat yang Mengapung di Perairan Bengkalis Terungkap dari Fotokopi KTP