Laporan Wartawan Tribun Manado, Andrew Alexander Pattymahu
TRIBUNNEWS.COM, AMURANG - Perusahaan televisi nasional, Trans7 melaporkan tim sukses calon legislatif inisial CK dari daerah pemilihan Ranoiapo ke Bawaslu Minahasa Selatan (Minsel).
Tim sukses caleg tersebut diduga sudah memanfaatkan program televisi 'Jejak Petualang' yang dibawakan oleh aktor Rio Dewanto.
Laporan ke Bawaslu Sulut dilakukan oleh Michelle Dejonker kontributor Trans7 di Sulawesi Utara.
Michelle sudah mendapat mandat atau kuasa dari perusahaannya untuk melaporkan sang tim sukses caleg.
Saat ke Bawaslu Sulut, laporan Michelle diterima oleh Hayu Punuh staf di sekretariat tersebut.
Ia membawa sejumlah bukti di antaranya foto-foto, pesan whatsapp dan kronologi kejadian yang berlangsung tanggal 30 November 2018.
Baca: Mendagri Curiga Ada Keterlibatan Orang Dalam terkait Tercecernya KTP Elektronik di Duren Sawit
"Jadi begini, saat tim Jejak Petualang Trans7 turun dari spot wisata Gunung Payung, mobil yang kami tumpangi juga ada Rio Dewanto dicegat oleh sejumlah warga. Mereka meminta foto dengan membawa sebuah baliho," kata Michelle, Selasa (11/12/2018).
Baliho yang berisi ucapan selamat datang kepada Tim Jejak Petualang dan Rio Dewanto posisinya berada di tengah.
Sedangkan di sebelah kiri bawah tertulis nama 'fansclub' caleg tersebut.
Ia merasa liputan Jejak Petualang di Desa Poopo, Kecamatan Ranoiapo sudah dimanfaatkan oleh tim sukses caleg inisial CK.
Hayu Punuh, staf Sekretariat Bawaslu Minsel mengatakan pihaknya sudah menerima laporan itu.
"Kalau berkas terpenuhi syarat meterial dan formil maka akan diproses paling lama 3 hari," ujar dia.
Artikel ini telah tayang di Tribunmanado.co.id dengan judul Diduga Manfaatkan Program 'Jejak Petualang',Timses Caleg Dapil Ranoyapo Dilaporkan Trans7 ke Bawaslu