News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

4 Wisatawan Asal Karanganyar Terseret Ombak Pantai Parangtritis Akibat Abaikan Peringatan Petugas

Penulis: Grid Network
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Abaikan Peringatan Petugas, 4 Wisatawan Pantai Parangtritis Terseret Ombak.

TRIBUNNEWS.COM - Pantai Parangtritis yang terletak di pesisir selatan Pulau Jawa kembali menelan korban jiwa.

Empat wisatawan yang sedang berkunjung ke Pantai Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, pada Minggu (6/1/2019) terseret ombak.

Dari keempat wisatawan tersebut, tiga orang berhasil diselamatkan sedangkan satu orang lainnya masih dalam pencarian.

Empat wisatawan tersebut bernama Malik Sadikin Nugroho (25), Saryono (20), Bambang Irawan (18), dan Rahmat Tri Prastyo (20) berasal dari Karanganyar, Jawa Tengah.

Menurut keterangan Sekretaris SAR Satlinmas Korwil Parangtritis, M. Arief Nugroho, saat kejadian keempat wisatawan sedang bermain air.

Tiba-tiba ombak besar datang dan keempatnya terhantam hingga terseret ke tengah dan tenggelam.

Sebelum peristiwa tersebut terjadi, petugas telah memberikan peringatan beberapa kali.

Namun sayangnya, peringatan dari petugas tersebut tak diindahkan oleh para wisatawan hingga musibah ini terjadi.

Lanjut ke Halaman Berikutnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini