News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penumpang Sempat Panik saat Pesawat Wings Air Rute Mamuju-Makassar Pecah Ban

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

General Manajer AirNav Kantor Cabang Makassar Air Traffic Service Centre (MATSC), Novy Fantariyanto. TRIBUN TIMUR/ANSAR

TRIBUNNEWS.COM, MANDAI - Pesawat Wings Air nomor penerbangan WON1303 tujuan Mamuju-Makassar, mengalami kerusakan saat akan terbang, Senin (11/3/2019).

General Manajer AirNav Kantor Cabang Makassar Air Traffic Service Centre (MATSC), Novy Fantariyanto mengatakan, berdasarkan jadwal, pesawat yang mengangkut puluhan penumpang tersebut, terbang pada pukul 7.30 wita.

Namun penerbangan harus tertunda akibat ban pesawat kempes atau flat tire.

"Harusnya, pesawat Wings berangkat pada jam 07.30 pagi. Tapi mengalami kendala teknis main gear kempes," kata Novy.

Sampai saat ini, pesawat masih berada di Mamuju menunggu sparepart.

Pihak maskapai sudah memesan peralatan rusak.

Bandara Tampa Padang, Mamuju, Sulawesi Barat (Istimewa)

Baca: Kesaksian dan Nasib Para Pekerja Usai PT San Hai Tempat Kerja Mereka Disegel

"Informasi kejadiannya, masalah muncul ketika pesawat menuju landasan. Bannya kempes," katanya.

Beruntung, masalah muncul sebelum pesawat memasuki landasan pacu.

Tidak ada korban dalam peristiwa tersebut. Semua penumpang dikabarkan selamat.

Hanya saja, sejumlah penumpang sempat panik, setelah menerima informasi kerusakan tersebut.

Penumpang lalu diturunkan dari badan pesawat.

Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Pesawat Wings Air Rute Mamuju-Makassar Rusak, Penumpang Panik

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini