News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tabrakan Mobil Datsun dan Pajero, Begini Penampakan Keduanya

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ilustrasi kecelakaan

Laporan Wartawan Tribun Lampung Kiki Adipratama

TRIBUNNEWS.COM, BANDARLAMPUNG – Tiga kendaraan terlibat kecelakaan lalu lintas hebat di depan kantor DPRD Bandar Lampung, Jalan Basuki Rahmat, Sabtu (15/6/2019).

Kecelakaan karambol itu melibatkan mobil Pajero, Datsun dan motor Yamaha Vixion.

Korban kecelakaan tersebut langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) A Dadi Tjokrodipto Bandar Lampung.

Hendro warga asal Kota Agung pengemudi motor Vixion yang menjadi saksi mata mengatakan mobil bertemu di arah berlawanan.

“Mobil Pajero itu dari atas posisinya agak di tengah dan mobil Datsun dari bawah pas di depan Kantor DPRD terjadilah tabrakan itu,” kata Hendro.

Mobil yang mengalami kecelakaan langsung diamankan oleh kepolisian dengan diderek oleh mobil khusus.

Kecelakaan Mobil Pajero vs Datsun Adu Kepala di Depan Kantor DPRD Bandar Lampung. Kecelakaan lalulintas di jalan Basuki Rahmat, tepatnya di Depan Kantor DPRD Kota antara kendaraan mobil Pajero dengan mobil Datsun, Sabtu (15/6/2019)

Belum diketahui pasti identitas para pengemudi dikarenakan pemeriksaan oleh aparat kepolisian sedang berjalan.

Kondisi terkini korban juga belum diketahui, apakah ada korban jiwa atau tidak dari kecelakaan ini karena pihak RSUD sedang menangani pasien yang menjadi korban kecelakaan.

Terjadi 3 Kecelakaan dalam 24 Jam di Lampung, 5 Korban Tewas di Lokasi Kejadian

Dalam hitungan jam, telah terjadi kecelakaan di tiga tempat berbeda di Lampung sejak Senin malam hingga Selasa (10-11/6/2019) pagi.

Akibat kecelakaan lalu lintas tersebut lima orang tewas di lokasi kejadian.

Kecelakaan pertama terjadi di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Kilometer (Km) 28+200 Kalianda pada Senin (11/6/2019) sekitar pukul 23.30 WIB.

Baca: Mantan Anggota DPRD Lampung Selatan Ditangkap Polda Lampung, Terkait Kasus Narkoba

Kecelakaan melibatkan kendaraan micro bus Isuzu Elf dengan truk fuso.

Akibat kecelakaan tersebut, seorang penumpang mobil Elf meninggal dunia dan 14 penumpang lain luka-luka.

Ke-14 penumpang ini dilarikan ke RSUD Bob Bazar.

Kecelakaan selanjutnya masih di jalan tol ini. Namun kecelakaan yang kedua terjadi di Km 111.

Kecelakaan ini berawal mobil pikap Carry bermuatan jahe dari Way Kanan ke Bandar Lampung menyeruduk kendaraan yang ada di depannya.

Akibatnya, sopir dan penumpang pikap, tewas di lokasi kejadian.

Kecelakaan terakhir terjadi di Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Km 52-53 Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, Selasa (11/6/2019) dini hari, sekitar pukul 02.00 WIB. 

Baca: Bupati Bogor Marah-marah, Puluhan Botol Miras Sitaan di Satpol PP Tinggal Botolnya Saja

Kecelakaan melibatkan pikap Mitsubishi L300 dengan Mitsubishi Pajero.

Akibatnya sopir pikap dan penumpang tewas.

Kasat Lantas Polres Lampung Selatan Ajun Komisaris Polisi Muhammad Kasyfi Mahardika menjelaskan, kecelakaan yang terjadi pada penumpang Isuzu Elf berawal dari mobil tersebut melaju dari arah Kotabaru menuju Pelabuhan Bakauheni.

Mobil berjalan di jalur lambat namun dengan kecepatan tinggi.

Sesampai di tempat kejadian perkara (TKP), terdapat truk fuso yang sedang berhenti karena mogok di jalur darurat.

Truk ini menghidupkan lampu Hazzard, tetapi tidak memberikan rambu belakang.

“Karena kendaraan Isuzu Elf melaju dengan kecepatan tinggi dan lampu penerangan jalan minim, keberadaan truk fuso tidak terlihat oleh sopir. Kendaraan Isuzu menabrak bagian kanan belakang truk,” terang mantan Kasat Lantas Polres Kota Metro ini, Selasa (11/6/2019).

Isuzu Elf mengalami kerusakan parah pada bagian depan dan satu penumpangnya meninggal dunia.

Baca: Tafsir Mimpi Kecelakaan, Ternyata Erat Kaitannya dengan Nasib Seseorang

Sementara 14 penumpang lain luka-luka dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Sementara kecelakaan di KM 111, dua korban meninggal dunia dilarikan ke RSUAM.

Informasi yang dihimpun Tribunlampung.co.id, mobil pikap sempat hilang kendali sebelum akhirnya menabrak kendaraan di depannya.

Dua orang yang tewas di lokasi kejadian merupakan kenek mobil pikap atas nama Likin dan penumpang mobil Ahmad Mulyadi yang masih berusia 8 tahun.

Selain kedua korban, ada lagi dua korban lain yang mengalami luka-luka. Korban luka-luka ini atas nama Sarwanto dan Ferianto. 

Keempat korban merupakan warga Gincing Rebang Tangkas Way Kanan dan masih satu kerabat.

Supriyanto, ayah korban Ahmad Mulyadi serta Ferianto mengaku, syok atas peristiwa yang merenggut nyawa salah satu anaknya.

"Iya masih kerabat, anak saya dua, Ferianto dan Ahmad Mulyadi," jawabnya seraya kebingungan di RSUAM, kemarin.

Baca: Tabrakan di Tol Pandaan-Malang, Mobil Inova Terbakar, 5 Orang Luka Ringan

Jenazah Ahmad dibawa ke RSUAM, sementara sang kakak Ferianto yang luka-luka dilarikan ke RS Medika Natar.

Supriyadi menuturkan, kedua anaknya tersebut hendak ke Metro untuk main ke rumah temannya.

Salah satu kerabat Isugianto mengatakan, kecelakaan lalulintas yang menewaskan kerabatnya terjadi saat kendaraan pikap muatan jahe melintas di JTTS.

"Ke arah Bandar Lampung, tapi kejadian saya gak paham, cuman kata polisi, mobilnya menabrak bagian belakang mobil fuso di jalan tol itu," ucapnya.

Mobil pikap berusaha mendahului fuso yang ada di depannya.

"Tapi belum masuk, nyenggol bagian kanan fuso. Soalnya posisi korban yang meninggal ini ada di sebelah kiri, makanya sampai meninggal, sedangkan dua orang lagi selamat," tutur dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini