News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kronologi Sedan BMW Terperosok Parit di Tol Nganjuk-Madiun yang Tewaskan 1 Orang, Dipicu Ban Pecah

Editor: Januar Adi Sagita
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kronologi sedan BMW terperosok parit di Tol Nganjuk-Madiun yang tewaskan 1 orang, dipicu ban pecah

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Luhur Pambudi

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Sebuah mobil sedan BMW bernopol B-1488-ZRA terperosok di parit Jalan Tol Nganjuk-Madiun KM 630.100/B, Rabu (17/7/2019).

Kecelakaan tunggal itu merenggut satu orang korban jiwa dan tiga orang lainnya luka berat.

Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim, AKBP Bambang Sukmo Wibowo mengungkapkan kronologi kecelakaan maut itu.

Semula mobil sedan BMW itu berjalan dari timur ke barat.

Mobil yang dikemudikan Isal (34) warga Kampung Cimanggu, Tasikmalaya, Jabar itu, melaju dalam kecepatan 100 km/jam.

Sesampainya di KM 630.100/B, mendadak ban mobil bagian belakang sebelah kanan, pecah.

Sontak membuat laju mobil menjadi oleng ke sisi kanan jalan.

"Pengemudi tidak bisa menguasai kemudinya," katanya, Rabu (17/7/2019).

Kebetulan, ungkap AKBP Bambang Sukmo Wibowo, tepat di lokasi mobil sedan itu oleng, terdapat beberapa pekerja konstruksi jalan yang tengah melaksanakan tugas perbaikan.

Baca selengkapnya >>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini