TRIBUNNEWS.COM, BONTANG — Seorang ibu paruh baya harus dilarikan ke rumah sakit akibat luka serius usai diterkam buaya, Minggu (8/9/2019).
Warga Kelurahan Berebas Tengah, Sakiah (54) mendapat cedera parah di sekujur tubuhnya.
Luka gigitan predator ini membuat jempol kanan terputus, serta luka cabik di bagian lutut dan paha korban.
Dari informasi yang berhasil dirangkum Tribunkaltim.co, kejadian ini bermula saat Sakiah hendak memetik kangkung di sekitar kolam.
Korban tak memedulikan papan pengumuman buaya yang terpasang di sekitar kolam.
Petugas di lapangan golf Badak LNG sempat mengingatkan larangan tersebut.
Namun, korban tak mengindahkan imbauan itu.
Sekitar pukul 07.50 karyawan lapangan golf mendengar teriakan Sakiah dan segera menolong korban.
Beruntung, kehadiran petugas membuat buaya segera melepas tubuh Sakiah.
“Sudah diingatkan oleh petugas, tapi dijawab gak apa-apa,” ujar Babinsa Kelurahan Berebas Tengah, Peltu Khabib kepada wartawan.