News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Fakta Uha, Pria yang Masuk Gorong-gorong untuk Lancarkan Saluran Air, Dapat Penghargaan

Penulis: Rica Agustina
Editor: Wulan Kurnia Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pria yang rela masuk kedalam saluran air yang kotor.

Uha mengatakan, penyebab tersumbatnya aliran air adalah sampah-sampah berupa pembalut, pampres, plastik, dan kayu-kayu kecil.

Mendapatkan penghargaan

Atas aksi itu, Uha mendapatkan penghargaan dari Pemkot Bandung, Senin (30/12/2019).

Tak hanya mendapatkan penghargaan, pria yang saat ini bekerja serabutan ini juga mendaptkan paket sembako dan sejumlah uang.

"Kita siapkan piagam penghargaan, paket sembako, seragam Linmas karena kebetulan beliau anggota Linmas RW 03. Ada juga uang penghargaan dari Pak Camat," tutur Lurah Cikutra, Asri Desiyani dikutip dari Kompas.com, Senin (30/12/2019).

Selain itu, Uha juga mendapatkan bantuan dari pengunggah videonya di Twitter, Yulius Irawan dan beberapa warganet.

Bantuan yang diberikan yakni berupa pakaian, sepatu, dan telpon genggam.

"Bantuan berupa uang,pakaian, sepatu, HP, karena Mang Uha belum punya HP," papar Yulius Irawan.

Uha (42) mendekap ibunya, Ikah (60) (KOMPAS.COM/PUTRA PRIMA PERDANA/Kolase Twitter/@juliuzickboy dan Tribunnews.com/Istimewa/Yulius)

Ikah, ibunda Uha sempat panik

Ibu kandung Uha, Ikah (60) sempat berteriak histeris saat mengetahui anaknya diajak Pemkot Bandung ke Balai Pertemuan Warga.

Ikah mengira anaknya telah berbuat kesalahan dan akan mendapatkan hukuman.

Melihat kondisi sang ibu, Uha segera mendekap tubuh Ikah dan menjelaskan bahwa ia tak melakukan kesalahan, justru Pemkot Bandung akan memberikannya rezeki.

"Tidak bu, Uha tidak mencuri, Uha mau dapat rezeki, nanti rezekinya buat ibu semua (Red)," kata Uha memberi penjelasan kepada ibunya.

Lurah Cikutra, Asri Desiyani yang juga ikut menenangkan Ikah menjelaskan Uha tidak berbuat kriminal dan tidak akan ditangkap.

Ikah pun akhirnya bisa tenang setelah mendapat pengertian dari anaknya dan Lurah Cikutra.

(Tribunnews.com/R Agustina/Inza Maliana)(Kompas.com/Putra Prima Perdana)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini