News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Puluhan Patung Diduga Artefak Ditemukan di Batu Mahpar Kabupaten Tasikmalaya

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nais (19), karyawan obyek wisata Batu Mahpar, membersihkan patung Ganesha, Selasa (11/2/2020)

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Firman Suryaman

TRIBUNNEWS.COM, TASIKMALAYA - Puluhan patung yang diduga artefak (benda peninggalan sejarah), ditemukan di lokasi objek wisata Batu Mahpar di Kampung Tegal Munding, Desa Linggawangi, Kecamatan Leuwisari, Kabupaten Tasikmalaya.

Puluhan patung yang berukuran rata-rata setinggi 50 cm ini, masih disimpan berceceran di lokasi obyek wisata yang sebagian besar berupa taman.

Sebagian lagi disimpan di bangunan yang rencananya akan dijadikan museum. Jumlahnya sebanyak 22 patung.

Seorang karyawan, Nais Siti Nuraisyah (19), yang ditemui di lokasi, Selasa (11/2/2020) menuturkan, penggalian dilakukan sepanjang hari Minggu (9/2/2020), dipimpin langsung Irjen (Purn) Anton Charliyan, tokoh budaya Sunda yang juga mantan Kapolda Jabar.

Sejumlah pekerja menyelesaikan pengerjaan halaman depan Museum Kota Bandung di Jalan Aceh, Rabu (3/1/2018). Museum tersebut terdiri dari dua gedung utama, yakni bangunan heritage bekas Kantor Dispora dan gedung baru yang akan dijadikan ruang pameran dan artefak sejarah. Museum ini akan banyak menghadirkan peristiwa sejarah Kota Bandung berupa foto-foto, dokumen, dan benda-benda bersejarah lainnya. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN)

"Awalnya kami menemukan bebatuan yang sebagian terkubur tanah dan sudah lumutan. Tapi bebatuan itu seperti berbentuk sesuatu. Ketika digali ternyata memang patung yang diduga peninggalan zaman dulu," kata Nais yang didampingi Oys Sya'dah, teman kerjanya.

Setelah itu dilakukan penggalian yang melibatkan karyawan.

Anton pun, kata Nais, turut menyaksikan penggalian.

Baca: VIRAL Uang Panaik Rp 3 Miliar, saat Acara Lamaran Sampai Undang Evi Masamba, Keluarga Buka Suara

Baca: Tagar Segera Tangkap Ade Armando Trending di Twitter, Awalnya Singgung FPI & Tempat Ibadah Dibakar

Patung pertama yang digali menyerupai seorang bayi yang sedang meringkuk.

"Karena penasaran, penggalian terus dilakukan di sejumlah tempat. Ternyata banyak yang ditemukan. Termasuk yang paling menarik adalah patung Ganesha," ujar Nais.

Upaya penggalian hingga sore berhasil menemukan 22 beragam jenis patung.

Dari hasil pengamatan langsung, patung-patung itu mirip bayi, monyet, gajah dan orang Tiongkok.

"Hingga saat ini terus kami bersihkan karena tanah yang menempel di batu patung cukup sulit dilepaskan," ujar Nais.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul BREAKING NEWS, Ditemukan Puluhan Patung di Batu Mahpar Kabupaten Tasikmalaya, Diduga Artefak

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini