Laporan Wartawan Tribun Jateng Mazka Hauzan Naufal
TRIBUNNEWS.COM, PATI - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Pati-Juwana, Desa Mintomulyo, Kecamatan Juwana, Pati, Jawa Tengah, Rabu (11/3/2020) pagi ini sekira pukul 07.30 WIB.
Satu angkot Jurusan Pati Juwana bernopol K 1261 AA ringsek terjepit dua truk tronton.
Berdasar video rekaman CCTV yang beredar, semula angkot melaju dari barat ke timur.
Tiba di lokasi kejadian, dari arah berlawanan melaju truk tronton.
Truk tronton itu melaju di jalur kanan (arah berlawanan) melebihi marka jalan.
Tronton melaju kecepatan tinggi.
Mobil angkot pun tampak mengerem mendadak namun seketika ditabrak tronton.
Searah di belakang angkot pula melaju truk dam.
Angkot ringsek terjepit di antara truk tronton dan truk dam.
Kronologi Polisi
Unit Laka Sat Lantas Polres Pati telah melakukan olah TKP kecelakaan beruntun itu.
Kasat Lantas Polres Pati AKP Abdul Mufid mengatakan kecelakaan melibatkan 5 kendaraan sekaligus.
Berikut data kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun adalah truk trailer L 9820 UG, angkot K 1261 AA, motor Honda Beat K 5611 OA, mitsubhisi Truk S 9417 UK dan
Isuzu Truk S 9373 JD.
Kejadian bermula truk trailer L 9820 UG berjalan dari arah timur menuju ke arah barat (Juwana-Pati).
Sedangkan angkot K 1261 AA berjalan dari arah berlawanan, diikuti motor Honda beat K 5611 OA.
Di belakang motor melaju searah truk Mitsubhisi S 9417 UK, kemudian diikuti Isuzu truk S 9373 JD di belakangnya.
Sesampainya di tempat kejadian truk trailer berjalan di lajur jalan sebelah utara, hingga kemudian menabrak angkot dan 3 kendaraan di belakangnya.
Dalam kejadian itu, lanjut Kasat Lantas, 4 orang luka ringan dan 1 meninggal dunia.
Berikut data korban:
1. Pengemudi angkot K 1261 AA atas nama Sulaiman (52) Warga Desa Karangrejo RT 2 RW 3 Kecamatan Juwana Kabupaten Pati.
Mengalami luka : Patah kaki kanan kiri, patah tangan kanan, CKR, robek pelipis kanan, sadar dan opname di RSUD Soewondo Pati.
2. Penumpang angkot nama Sulasih (40) Warga Desa Kalimulyo RT 6 RW 1 Kecamatan Jakenan Kabupaten Pati.
Mengalami luka : Patah betis kanan, robek tangan kiri, muka lebam, tidak sadar, Meninggal Dunia di RSUD Soewondo Pati.
3. Penumpang angkot atas nama Hartini (38) Warga Desa Karangrowo RT 9 RW 1 Kecamatan Jakenan Kabupaten Pati.
Mengalami luka : Robek telinga kiri, robek alis kanan, robek kaki kanan kiri, lecet paha kanan, curiga patah kaki kiri, sadar dan opname di RSUD Soewondo Pati.
4. Penumpang angkot atas nama Turino (60) Warga Desa Puri RT 2 RW 5 Kecamatan Pati Kabupaten Pati.
Mengalami luka : Robek kepala, robek kaki kiri, robek telinga kiri, perdarahan mulut, sadar dan opname di RSUD Soewondo Pati.
5. Pengemudi motor Honda beat K 5611 OA atas nama Dadi Utomo (38) warga Desa Sitiluhur RT 4 RW 4 Kecamatan Gembong Kabupaten Pati.
Mengalami luka : lecet kaki kanan, curiga patah bahu kiri, curiga patah jari kelingking tangan kanan, sadar dan opname di RSUD Soewondo Pati.
Berikut titik lokasi kecelakaan berdasar google street view:
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul BREAKING NEWS: Kecelakaan Beruntun 5 Kendaraan di Pati, 1 Penumpang Angkot Tewas Terjepit dan 4 Luka