News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabur dari Rutan 7 Bulan Lalu, Ahyadi Ditembak Saat akan Ditangkap

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

Laporan Wartawan Banjarmasin Post Nurholis Huda

TRIBUNNEWS.COM, BANJARBARU – Setelah 7 bulan lamanya sejak bulan Agustus 2019 melarikan diri dari Rutan Polsek Banjarbaru Timur, Kalimantan Selatan  akhirnya satu dari dua orang tahanan yang melarikan diri berhasil ditangkap pada, Selasa (17/3/2020).

Penangkapan buronan bernama M Ahyadi Als Yadi ini dilakukan oleh petugas gabungan dari Unit Resmob Polres Banjarbaru dan Polsek Banjarbaru Timur bersama Unit Resmob Polres Grogot dan Resmob Polres Paser Polda Kalimantan Timur.

Penangkapan  warga Sungai Tiung Kec.Cempaka Kota Banjarbaru ini bermula saat polisi menerima informasi keberadaan tersangka kasus pemerkosaan yang kabur Agustus lalu dari Polsek Banjarbaru Timur.

Unit Resmob Polres Banjarbaru yang dipimpin Iptu Alhamidie dan Unit Reskrim Polsek Banjarbaru Timur langsung bergerak melakukan pengejaran ke daerah Kabupaten Grogot Provinsi Kalimantan Timur pada hari Senin (16/3/2020).

Baca: Paolo Ciabatti: Tidak Ada yang Tahu Kapan Situasi Akan Kembali Normal

Baca: UPDATE Baru Korban Virus Corona di Indonesia, 11 Sembuh, 19 Meninggal, Kasus Baru di Lampung & Sumut

Baca: Soal Mudik di Tengah Wabah Corona, Maruf Amin: Saat Ini Menjaga Diri Lebih Dianjurkan

Sesampainya di Kabupaten Grogot petugas langsung berkoordinasi dengan Unit Resmob Polres Grogot namun tersangka kembali berhasil melarikan diri hingga akhirnya aksi kejar – kejaran petugas pun terjadi.

Tidak ingin target mereka lepas begitu saja petugas kemudian melakukan koordinasi dengan Unit Resmob Polres Paser hingga akhirnya tersangka berhasil ditangkap di Kelurahan Kerang Dayu Kecamatan Batu engau Kabupaten Paser Provinsi Kalimantan Timur pada, Selasa (17/3/2020) pukul 13.00 wita oleh petugas gabungan.

“Pelaku ini memang sangat licin bahkan saat ditangkap pun pelaku masih berusaha melarikan diri dan melakukan perlawanan kepada petugas hingga akhirnya kami lakukan tindakan tegas terukur kepada pelaku tersebut”, ucap AKP Aryansyah Kasat Reskrim Polres Banjarbaru.

Kapolres Banjarbaru AKBP Doni Hadi Santoso, S.I.K., M.H melalui Kasubbaghumas Polres Banjarbaru AKP Siti Rohayati, S.Ap menjelaskan bahwa pelaku sudah berhasil diamankan dan baru saja tiba di Mapolres Banjarbaru untuk menjalani proses hukum lebih lanjut dan akan dijerat dengan pasal 285 KUHP tentang tindak pidana perkosaan dengan ancaman hukuman maksimal 12 Tahun penjara.

“Kami juga mengimbau kepada salah satu pelaku lainnya yang ikut kabur dari Rutan Polsek Banjarbaru Timur pada bulan Agustus Tahun 2019 lalu atas nama Wahyuddin Als Wahyu warga Jl.Mistarcokrokusumo Kel.Sungai Tiung, Cempaka Kota Banjarbaru agar segera menyerahkan diri atau apabila pihak keluarga maupun masyarakat yang mengetahui bisa segera melaporkannya kepada kami,"tegas AKP Siti Rohayati. (banjarmasinpost.co.id/nurholis huda)

Artikel ini telah tayang di banjarmasinpost.co.id dengan judul Buron 7 Bulan dari Rutan, Pria Ini saat Akan Ditangkap Kabur dan Lakukan Perlawanan hingga Didor

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini