TRIBUNNEWS.COM - Di media sosial viral kisah seorang ABG yang berhasil ketemu keluarganya setelah hilang di Jakarta.
ABG tersebut menghilang di Ibu Kota selama 11 tahun.
Ia sudah berpisah dengan keluarganya sejak berusia 5 tahun.
Di usia sang masih sangat belia, pria yang bernama Ervan Wahyu Anjasworo ini tidak tahu alamat rumahnya.
Ia berada di Jakarta, kota yang besar dan semakin membuat Ervan bingung harus ke mana.
Setelah 11 tahun lamanya mengilang, Evan akhirnya dapat berkumpul lagi dengan keluarganya.
Baca juga: Kisah Lengkap Remaja yang 11 Tahun Hilang di Jakarta, Bisa Bertemu Keluarga Berkat Google Maps
Baca juga: Kerjaan Hilang Karena Dampak Pandemi Covid-19, Pria Ini Bingung Hidupi 2 Istri & 19 Anaknya
Ia bisa bertemu lagi dengan keluarga berkat google maps.
Keluarganya ternyata ada di Sragen.
Berbekal penelusuran alamat lewat Google Maps, Ervan akhirnya bisa bertemu kembali dengan keluarganya.
Pencarian alamat itu bermula ketika Ervan Wahyu Anjasworo ikut pelatihan kerja di Panti Rehabilitasi Sosial Anak Berhadapan dengan Hukum (PRSABH) Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.