News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Nekat Mengemudi saat Ngantuk, Sopir Mobil Boks Tabrak Bus Sinar Jaya, Begini Kondisinya

Editor: Widyadewi Metta Adya Irani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kondisi mobil box yang menabrak bus di depannya di Jalan Ciputat Raya, Jakarta Selatan, pada Sabtu (14/11/2020). Supir diduga mengantuk dan menabrak bus di depannya. Bagian depan mobil box hancur sehingga menggencet tubuh supir. Korban dievakuasi oleh petugas damkar dan segera dilarikan ke RS terdekat. (Dok. Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan)

TRIBUNNEWS.COM - Peristiwa kecelakaan terjadi di Jalan Ciputat Raya, Kelurahan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Sabtu (14/11/2020).

Seorang sopir mobil boks menabrak bus Sinar Jaya.

Kecelakaan tersebut disebabkan oleh sopir mobil boks yang mengantuk saat mengemudi.

Akibat tabrakan ini, sopir mobil boks ditemukan dalam kondisi tubuh tergencet setir mobil.

Baca juga: Niat Salip Truk tapi Gagal, 2 ABG Tabrak Trotoar hingga Terjatuh, 1 Tewas Terlindas Truk

Baca juga: Pelajar Asal Surabaya Tabrak Trotoar, Tewas Terlindas Truk

Baca juga: Anggota DPRD Malang Tewas setelah Mobil yang Ditumpangi Hilang Kendali Lalu Tabrak Truk

Ia pun harus dievakuasi oleh petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Sartono, selaku Kepala Seksi Sektor II Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Sartono menjelaskan bahwa peristiwa terjadi pada Sabtu pagi, sekitar pukul 04.10 WIB.

"Mobil Isuzu boks B 9500 ME manabrak bus Sinar Jaya dikarenakan sopir mengantuk," ujar Sartono melalui sebuah keterangan yang diterima Kompas.com, Sabtu.

Baca juga: Tabrak Pengendara Motor hingga Tewas di Lokasi, Sopir Truk Langsung Kabur

Baca juga: Tabrak Pembatas, Pria Ini Jatuh dari Jembatan Sungai Lengsi Setinggi 5 Meter, Korban Nyaris Hanyut

Baca juga: Agar Tak Dihakimi Massa, Pencuri Motor di Bangkalan Pura-pura Pingsan Usai Tabrak Bocah 10 Tahun

Warga yang melihat peristiwa tersebut segera melapor kepada pihak Gulkarmat untuk meminta bantuan.

Petugas Gulkarmat tiba di lokasi sekitar pukul 04.15 WIB.

Sekitar 15 menit petugas Gulkarmat berupaya mengeluarkan sopir dari mobil yang ia kendarai.

Setelah berhasil keluar, korban segera dilarikan ke RS Bhayangkara Selapa Polri.

(Kompas.com/Sonya Teresa Debora)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mengantuk Saat Mengemudi, Sopir Mobil Boks Tabrak Bus Sinar Jaya"

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini