Melalui Ambyar People, Firman ingin mengkreasikan gerakan-gerakan tradisi Indonesia, untuk dikenalkan ke seluruh dun
Apalagi platform TikTok dinilai cukup besar dan digunakan banyak orang tersebar di seluruh dunia.
"Kalau kita makin banyak mempromosikan budaya Indonesia di TikTok melalui tarian atau memakai kostum tarian itu, akan lebih viral dan orang lain akan lebih tau tentang pakaian adat yang digunakan di Indonesia," pungkas Firman.
Ia pun berpesan kepada orang-orang yang ingin belajar dance atau tari sepertinya untuk bisa juga terjun di dunia tradisional.
Walaupun tidak perlu mendalami, tapi setidaknya harus mengetahui tarian tradisional itu seperti apa.
(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani)