TRIBUNNEWS.COM - Beredar video viral di TikTok yang memperlihatkan sekelompok orang yang melakukan flashmob di sebuah acara pernikahan.
Perlu diketahui, flashmob adalah aksi sekelompok orang yang berkumpul untuk melakukan gerakan tarian dengan tujuan hiburan, satir, dan ekspresi artistik.
Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @tasekseminai.
Tak hanya satu, tetapi ada puluhan video flashmob yang diunggah oleh akun TikTok @tasekseminai ini.
Baca juga: VIRAL Video Bocah 4 Tahun Diculik di Depan Rumahnya, Korban Berhasil Ditemukan, Kini Pelaku Diburu
Baca juga: VIRAL Kisah Nenek Sariyo yang Ditipu Pembeli, Amplop yang Diterima Ternyata Berisi Potongan Koran
Videonya pun telah ditonton sebanyak puluhan ribu hingga jutaan kali.
Hingga saat ini, Sabtu (20/2/2021), bahkan ada video flashmob yang sudah ditonton sebanyak 12,3 juta orang dan disukai oleh 556,7 ribu pengguna TikTok.
Gerakan dan musik yang digunakan untuk flashmob pun bermacam-macam.
Ada yang menggunakan musik barat, India, K-Pop, juga musik yang sedang banyak disukai di TikTok.
Baca juga: VIRAL Video Bule Tak Pakai Masker dan Helm, Hadang Pengendara Lain dan Tantang Polisi Adu Argumen
Baca juga: Fotonya Viral, Ternyata Ini Penyebab Wanita di Tasikmalaya Jalan di Mal Pakai Bra dan Celana Dalam
Ingin Buat Momen Berharga Pengantin Jadi Lebih Berkesan
Saat dikonfirmasi Tribunnews.com, video tersebut diunggah oleh Sanggar Tari Tasek Seminai yang berasal dari Kabupaten Siak, Riau.
Ketua Sanggar Tari Tasek Seminai, Andrio Saputra, mengatakan flashmob ini berawal dari permintaan pasangan pengantin yang ingin menampilkan tari persembahan atau tari penyambutan tamu di daerah Riau.
Untuk membuat momen berharga pernikahan ini lebih berkesan, akhirnya dibuatlah tari hiburan yang bisa membuat tamu undangan untuk mengikutinya.
Flashmob ala TikTok ini dipilih karena dinilai sudah menjadi hiburan yang tak mengenal usia.
Baca juga: Viral Baliho Pria Ngaku Sebagai Mantan Amanda Manopo, Kekasih Billy Saputra: Aduh, Jangan Halu Deh
Baca juga: Viral Video Perayaan Momen Usai Sidang Skripsi, Gunakan Spanduk Ala Warung Pecel Lele sebagai Hadiah
Andrio juga mengungkapkan, diunggahnya video tersebut di TikTok juga awalnya hanya untuk dokumentasi dan menambah konten di sosial media.
"Sebenarnya tujuannya cuma untuk dokumentasi penampilan aja. Untuk menambah konten di YouTube dan sosmed."
"Juga sekalian menginfokan ke para calon pengantin bahwa sanggar kami enggak cuma bisa menampilkan tari tradisi kreasi saja tapi juga bisa dance modern, ataupun flashmob agar bisa memeriahkan acara pernikahan," kata Andrio kepada Tribunnews.com pada Sabtu (20/2/2021).
Baca juga: Viral Pemakaman Jenazah Pasien Covid-19 di Tengah Banjir di Pekalongan, Begini Kisahnya
Baca juga: Viral Foto Jenazah Korban Covid-19 Disalatkan dalam Ambulans dan di Tengah Kepungan Banjir
Flashmob Terbagi Menjadi Dua Bagian
Andrio menuturkan, flashmob yang dilakukan Sanggar Tari Tasek Seminai ini dibagi menjadi dua, yaitu opening dan ending.
"Flashmob ini kita bagi 2, ada openingnya kaya lagunya One Direction atau India. Untuk endingnya baru TikTok. Nah untuk opening biasanya kita ada koreo dari kita sendiri, kalau untuk TikToknya ikut gerakan yang viral di TikTok aja."
"Lalu gerakannya yang agak sulit kita ganti agar teman-teman pengantin bisa ikuti," tuturnya.
Ia menambahkan, untuk pemilihan lagu dilakukan atas kesepakatan bersama dengan pengantin.
Baca juga: Video Viral Kakek Penggal Kucing di Batam, Daging Dimakan, Ngaku Bisa Obati Penyakit Darah Tinggi
Baca juga: VIRAL Kisah Siswa Tak Mau Sekolah, Tak Punya Biaya Beli Kuota Internet untuk Kerjakan Tugas Daring
"Kalau pemilihan lagu kesepkatan bersama dengan pengantinnya aja. Kebanyakan mereka yang tentukan lagunya, kita ikuti sesuai request aja sih enggak mesti Kpop juga," ujar Andrio.
Biasanya jumlah penari juga berdasarkan keputusan dari pengantin.
Lalu nanti pada saat hari pernikahan akan diramaikan oleh teman dan keluarga pengantin.
"Jumlah orangnya tergantung request dari pengantin sih. Biasanya 5-7 orang saja. Terus diramaikan dari teman-teman dan keluarga pengantinnya."
"Untuk ikuti gerakan yang sebelumnya kami kirimkan video gerakan untuk dihafalkan mereka. Ibaratnya kami sebagai instruktur senamnya," terang Andrio.
Baca juga: VIRAL Pria Potong Kepala Kucing Gunakan Kapak di Batam, Pelaku Ditangkap dan Terungkap Alasannya
Baca juga: Sosok Tain Orang Pertama Unggah Video Viral, Tak Ikut-ikutan Beli Mobil Baru Meski Dapat Rp 9,7 M
Punya Banyak Prestasi
Tak hanya viral karena flashmob di acara pernikahan saja, ternyata Sanggar Tari Tasek Seminai ini mempunyai banyak prestasi.
Berikut ini adalah beberapa prestasi yang telah diraih oleh Sanggar Tari Tari Tasek Seminai:
- Penyaji Terbaik 3, Tengkah Geruh 2018, Malaysia.
- Torch Relay Api Obor Asian Games 2018, Siak.
Baca juga: Viral Emak-emak Kendarai Motor Matic Masuk Tol Jagorawi, Polisi Ungkap Kronologinya
Baca juga: Viral Banjir Berwarna Putih Seperti Susu di Sunter Jakarta Utara, Ini Kata Warga Setempat
- Peringatan Hari Jadi Hubungan Diplomatik Indonesia - Tajikistan 2019.
- Pergelaran Budaya Indonesia 'Wonderful Indonesia' 2019, Kazakhstan
- Penyaji Terbaik 1, Parade Tari Daerah Kabupaten Siak 2019
- Penata Tari Terbaik 2, Parade Daerah Riau 2019 di Pekanbaru, Riau
Baca juga: Viral Momen Sungkeman Ambyar Karena Tisu Menempel di Bulu Mata, Ini Makna Sungkeman Sesungguhnya
Baca juga: Terungkap Sudah Sosok di Balik Video Viral Warga Tuban Borong Mobil Baru, Pria Ini Beri Pengakuannya
Selain prestasi, Sanggar Tari Tasek Seminai ini ternyata pernah melakukan pentas tari di berbagai negara, di antaranya:
- Malaysia
- Dubai
- Abu dhabi
- Tajikistan
- Kazakhstan
Baca juga: VIRAL Aksi Maling Ganti Janda Bolong dengan Tanaman Lain, Sengaja Dibolongi agar Terlihat Mirip
Baca juga: VIRAL Sekelompok Pemuda Dirikan Komunitas Sosial Khusus Bantu Lansia, Ini Kisahnya
Senang Tamu Undangan Ikut Terhibur
Flashmob dari Sanggar Tari Tasek Seminai ini ternyata mendapat respons positif dari para keluarga dan tamu undangan pernikahan.
Mereka merasa terhibur bahkan ada juga yang ikut menari bersama penari dari Sanggar Tari Tasek Seminai ini.
"Kalau tamu terhibur sih, ada yg merekam mgkin sambil live Instagram juga . Ada yang ikut joget sambil ketawa juga tepuk tangan. Ya Alhamdulillah mereka terhibur," ungkap Andrio.
Andrio mengaku senang dan tak menyangka video flashmob tersebut bisa viral dan ditonton oleh jutaan orang.
Baca juga: Viral Momen Sungkeman Ambyar Karena Tisu Menempel di Bulu Mata, Ini Makna Sungkeman Sesungguhnya
Baca juga: VIRAL Video Gadis Buat Perkenalan dengan Bahasa Asing hingga Isyarat, Akui Pelajari Secara Autodidak
"Seneng dong pastinya dan enggak nyangka aja viral sampai jutaan viewer. Dan banyak yang nanyain juga mau undang kita gimana caranya, ada yang di Kalimantan, Surabaya, Jakarta, Bandung. Enggak nyangka lah viral sampai segitunya," tuturnya.
Terakhir, ia berharap semoga pandemi Covid-19 ini segera berlalu.
Agar event tari bisa kembali diadakan seperti sebelumnya.
"Harapan utama kami tentunya semoga pandemi covid ini cepat berlalu dan event tari kembali diadakan seperti sebelum adanya Covid-19."
"Semoga semakin banyak undangan uuntuk penampilan kami. Kami rindu akan perform di panggung tanpa ada batasan jumlah penonton," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani)