TRIBUNNEWS.COM - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) melakukan pembakaran terhadap helikopter Cooper, Pada Minggu (11/4/2021), pukul 20.20 WIT.
Helikopter tersebut terparkir di Bandara Aminggaru Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua.
Hal ini mengakibatkan terjadinya baku tembak antara KKB dan personel TNI-Polri.
Pasukan TNI-Polri hingga saat ini terus mengejar KKB yang melakukan aksi penembakan serta pembakaran tersebut.
Baca juga: Jenazah Oktovianus, Guru yang Ditembak KKB Tiba di Rumah Duka Toraja Utara, Sang Istri Pingsan
Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius D Fakhiri menyebutkan, satu peleton Brimob Polda Papua untuk memperkuat pengamanan di Distrik Beoga dari Jayapura sudah berada di Timika.
"Hari ini satu peleton Brimob dari Jayapura sudah di Timika," kata Fakhiri ketika dikonfirmasi dari Jayapura, Senin (12/4/2021).
"Di sana sudah ada anggota Polsek dan Brimob yang bertugas pamrawan (pengamanan daerah rawan), termasuk dengan rekan-rekan TNI, tapi satu peleton ini naik untuk mempertebal perkuatan yang ada," imbuhnya.
Terkait pergeseran pasukan ke Beoga, kata Fakhiri, pihaknya masih memastikan penerbangan ke Beoga aman tanpa gangguan KKB.
Baca juga: Kontak Tembak, KKB Bakar Helikopter yang Terparkir di Bandara Aminggaru Ilaga
"Kita masih pastikan dulu bandara aman, kita juga sudah bangun komunikasi dengan pemerintah daerah, langsung kita masuk kesana, begitu juga dengan pasukan khusus dari Nemangwaki," ujarnya.
Fakhiri menyebutkan situasi di Kabupaten Puncak, baik di Distrik Ilaga Maupun Beoga sudah mulai kondusif.
Meski sempat ada kejadian kontak tembak maupun aksi pembakaran helikopter yang rusak di Bandara Ilaga.
"Sudah ada Instruksi Pengamanan Bandara Udara di Daerah Rawan KKB," tambah dia.
Artikel ini telah tayang di Tribunpapua.com dengan judul Satu Peleton Brimob Tiba di Timika untuk Dikirim ke Beoga, Kapolda: Kita Pastikan Dulu Bandara Aman
(Tribunpapua.com/Musa Abubar)