News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kronologi Nenek di Asahan Ditembak Tetangga hingga Kritis, Pelaku Mengira Korban Hewan Buruan

Editor: Endra Kurniawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi nenek di Kabupaten Asahan, Sumatera Utara kritis setelah ditembak tetangganya sendiri karena dikira hewan buruan.

TRIBUNNEWS.COM - Seorang nenek di Kabupaten Asahan, Sumatera Utara kritis setelah ditembak tetangganya sendiri, Jumat(24/9/2021).

Diketahui korbannya perempuan berusia 58 tahun, RM.

Sedangkan pelakunya JS (40).

Keduanya merupakan warga Desa Alang Bonbon, Kecamatan Aek Kuasan, Kabupaten Asahan.

Kapolsek Pulo Raja, AKP Maralidang Harahap membenarkan kejadian ini.

Baca juga: Melawan Saat akan Ditangkap, 2 Pencuri Motor di Medan Ditembak

Ia mengatakan, bahwa pelaku pekerjaan sehari-harinya bertani dan berburu.

"Dia inikan selain bertani, dia juga suka memburu babi. Jadi saat itu dia yakin kalau sasarannya itu babi."

"Namun, saat di tembak, dengar suara manusia," Jelas Maralidang Harahap saat di konfirmasi www.tribun-medan.com melalui telepon seluler, Sabtu(25/9/2021).

Lanjutnya, akibat jeritan korban, pelaku mendatangi sumber suara.

Ternyata ia melihat korban yang merupakan warga satu desanya tertembak dan bergegas menolong korban.

Pelaku penembak RM di Aek kuasa, Kabupaten Asahan diamankan oleh tim Unit Reserse Kriminal Polsek Pulau Raja, Jumat(24/9/2021). (Tribun-Medan/Istimewa)

"Akibat korban jalannya agak pincang, sehingga pelaku meminta pertolongan masyarakat sekitar untuk membantu korban mendapatkan pertolongan pertama," ujarnya.

Katanya, senjata yang di gunakan oleh pelaku merupakan jenis senapan angin dengan kaliber 9 milimeter.

"Kaliber 9 milimeter itu yang dipakainya. Jadi biasa itu mereka berburu," katanya.

Ungkapnya, saat ini korban telah di rujuk ke rumah sakit Lubukpakam, untuk diangkat proyektil peluru yang bersemayam di tubuhnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini