News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dokter Gadungan yang Praktek di OKU Timur Ternyata Mahasiswa Drop Out

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

YTP (25) dokter gadungan saat diamankan anggota Satreskrim Polres OKU Timur, Sumatera Selatan, Rabu (18/5/2022)

Laporan Wartawan Tribun Sumsel Edo Pramadi 

TRIBUNNEWS.COM, OKI TIMUR - Jatidiri tersangka YTP (25), seorang dokter gadungan yang melakukan praktek di Desa Sridadi, Kecamatan Buay Madang, Kabupaten OKU Timur, Sumsel diungkap polisi.

Pelaku ternyata merupakan seorang mahasiswa drop out dari sebuah Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang berada di Sumatera Selatan, jurusan Biologi di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA).

Kasat Reskrim Polres OKU Timur AKP Apromico melalui Kanit Pidsus Ipda Wilson Hutahean mengatakan, pelaku dulu sempat kuliah, tapi tidak selesai dan YTP diduga telah memalsukan kartu identitasnya.

"Dia itu punya banyak KTP, ada dari Kota Padang Sumatera Barat dan ada juga KTP Palembang. Kita pakai alamat sesuai dengan keterangan dia," ucap Ipda Wilson saat dikonfirmasi Tribun Sumsel, Kamis (19/5/2022).

Kedua orang tuanya memang sudah meninggal dunia di Desa Rasuan, Kecamatan Madang Suku I, Kabupaten OKU Timur.

"Dia itu asli orang Rasuan, setelah kedua orang tuanya meninggal dunia barulah YTP ikut tinggal di tempat orang tua angkatnya," jelasnya.

Baca juga: Dokter Gadungan di OKU Timur Sumsel Terbongkar Karena Tarif Mahal: Padahal Sudah Pasang Infus

Orang tua angkat yang dimaksud ialah Joko yang rumahnya di Desa Sridadi, Kecamatan Buay Madang.

Rumah tersebut malah dimanfaatkan YTP sebagai tempat praktiknya sebagai dokter.

"Motifnya itu himpitan ekonomi untuk kebutuhan hidup sehari-hari," tutupnya.

Sebelumnya, pria muda ngaku dokter di OKU Timur ditangkap polisi, buka praktek medis di rumah. 

Nekat buka praktek di rumah sendiri lengkap menggunakan peralatan medis, YTP (25) diamankan pihak kepolisan diduga bertindak sebagai dokter gadungan.

Ia merupakan warga Desa Sri Dadi, Kecamatan Buay Madang, Kabupaten OKU Timur.

Kecurigaan itu pertama kali muncul pada Selasa 15 Maret 2022 yang lalu, saat itu dr. Galih Fatoni mendapatkan informasi  seseorang yang mengaku sebagai dokter dan melakukan praktek kedokteran di sebuah rumah.

Kemudian dr. Galih Fatoni mengecek melalui aplikasi dokter untuk mengetahui apakah orang tersebut terdaftar atau tidak sebagai dokter.

Setelah melakukan pengecekan ternyata orang tersebut (YTP) tidak terdaftar sebagai dokter.

Kemudian dr. Galih Fatoni meminta temanya Idial SKM M.Kes untuk menghubungi orang yang mengaku sebagai dokter untuk datang ke Puskesmas Sukaraja guna klarifikasi tentang praktek layanan pengobatan beserta dokumen yang diperlukan.

Selanjutnya Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten OKU Timur dr Sugihartono menanyakan kebenaran informasi tersebut pada Idial.

Kemudian Idial menjelaskan kepada dr. Sugihartono bahwa nantinya yang bersangkutan akan datang ke kantor UPTD Puskesmas Sukaraja.

Baca juga: Dokter Gadungan di OKU Timur Sumsel: Belajar Otodidak, 4 Bulan Buka Praktik, Obati Puluhan Pasien

Namun ternyata YTP tidak memenuhi undangan untuk datang ke Puskesmas.

Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono melalui Kasat Reskrim AKP Apromico menjelaskan, pihak kepolisian bersama dengan Ketua IDI OKU Timur mendatangi rumah pelaku yang digunakan sebagai tempat praktek.

"Kita langsung melakukan klarifikasi kepada YTP terkait dengan dokumen izin praktek dokter namun yang bersangkutan tidak memiliki dokumen tersebut, ia kita amankan beberapa waktu yang lalu," AKP Apromico, Rabu (18/5/2022).

Saat digeledah anggota kepolisian juga menemukan peralatan medis dan obat-obatan di rumah pelaku, ia langsung diamankan dan dibawa ke Polres OKU Timur guna penyelidikan lebih lanjut.

Pelaku terancam dikenakan pasal 78 jo pasal 73 ayat (2) undang-undang RI no. 29 tahun 2004 tentang praktik kedokteran dan/atau pasal 83 jo pasal 64 undang-undang RI no. 36 tahun 2014 tenang tanaga kesehatan.

Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Misteri Dokter Gadungan di OKU Timur Terungkap, Mahasiswa Drop Out Jurusan Biologi, Ini Motifnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini