TRIBUNNEWS.COM - Pernikahan adik Presiden Joko Widodo (Jokowi), Idayati dengan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman digelar Kamis (26/5/2022) hari ini.
Akad nikah dilangsungkan pukul 10.00 WIB dan rangkaian berlangsung hingga pukul 12.00 WIB di Graha Saba Buana, Solo.
Kemudian setelah itu dilanjutkan prosesi resepsi pernikahan dari pukul 12.00-14.00 WIB.
Jokowi menjadi wali nikah untuk adiknya Idayati tersebut. Sementara saksi nikah yakni Wakil Presiden Ma'aruf Amin dan Panglima TNI Andika Perkasa.
Banyak tamu undangan yang datang saat rangkaian acara akad nikah ini, di antaranya adalah pera pejabat tinggi negara sekelas menteri.
Berikut para pejabat yang datang di Graha Saba Buana, Jalan Letjen Suprapto, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo:
Baca juga: Menikah Hari Ini, Begini Awal Kisah Cinta Ketua MK Anwar Usman dengan Adik Jokowi Idayati
Baca juga: Jokowi Kenakan Beskap dan Blangkon saat Nikahkan Adiknya dengan Ketua MK Anwar Usman
1. Wakil Presiden, Ma'aruf Amin
2. Panglima TNI, Andika Perkasa
3. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo
4. Menteri PUPR Basuki Hadimoeljono
5. Sekretaris Kabinet, Pramono Anung
6. Menteri Sekretaris Negara, Pratikno
7. Menteri Hukum dan HAM Yosana Laoly
8. Menteri Keuangan Sri Mulyani