TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini nasib mahasiswi yang membuat konten perihal pemasangan kateter pasien.
Konten tersebut viral di media sosial dan mendapat reaksi negatif.
"Ketika aku harus masang kateter urin/DC untuk pasien cowok. Mana udah cakep, seumuran lagi," tulis seorang mahasiswi Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta ( Unisa ) dalam video tersebut.
Konten itu pun masih menjadi trEnding topik di Twitter pada Kamis (2/6/2022).
Mengenai hal itu, Unisa pun turut memberikan klarifikasi melalui Surat Klarifikasi Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta Terkait Konten Melanggar Kode Etik dengan ditandatangani oleh Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Unisa, Moh. Ali Imron.
Dalam surat tersebut pihaknya mengatakan, bahwa konten yang terunggah di dunia maya via beberapa sosial media pada Rabu (1/6/2022), ialah benar mahasiswi Unisa.
"Benar bahwasanya dalam konten tersebut mahasiswi Unisa Yogyakarta ," terangnya dalam Surat Klarifikasi Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta Terkait Konten Melanggar Kode Etik, Kamis (2/6/2022).
Baca juga: VIRAL Video Mahasiswa soal Pasang Kateter Pasien, Pihak RSUD Wonosari dan Unisa Beri Klarifikasi
Maka dari itu, pihaknya turut mengambil beberapa langkah sebagai tindak lanjut dari kejadian tersebut.
Kini, pihaknya, telah menegur mahasiswi tersebut terkait konten yang dibuat atau diunggahnya.
Bahkan pihaknya memberikan sanksi tegas sesuai aturan dan ketentuan akademik dari UNISA.
Tidak tanggung-tanggung, pihaknya memberhentikan sementara mahasiswi itu dari praktik di Rumah Sakit.
"Pihak Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta, memohon maaf kepada seluruh pihak, termasuk Profesi Kesehatan secara umum, khususnya Profesi Keperawaran," terangnya.
Pihaknya pun segera melakukan pertemuan dengan Direktur dan KA.
Diklat lokasi praktik yang terkait.
Ternyata, seluruh mahasiswa atau mahasiswi Unisa Yogyakarta , sebelum diterjukan ke lokasi praktik telah mengikuti pembekalan berupa kompetensi keahlian, mengikuti janji pra-Ners, pembekalan etik termasuk menjaga privasi klien.
Begitu pula pembekalan terhadap keselamatan kerja, keselamatan pasien, dan wajib lolos ujian pra-klinik.
Pihaknya pun berharap, seluruh mahasiswa atau mahasiswi dapat memahami dan mematuhi kode etik yang berlaku di Unisa Yogyakarta . ( Tribunjogja.com )
Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Mahasiswi Viral di Sosmed, Unisa Berikan Klasifikasi (TribunJogja/Neti Istimewa Rukmana)