Bengkelnya itu bukan bengkel yang besar melainkan sebuah ruangan berukuran 1x6 meter yang dihimpit oleh dua bangunan ruko yang cukup besar.
"Alhamdulillah langganan banyak, punya karyawan juga yang bantu-bantu di sini, sempat berhenti karena sakit sekarang buka lagi," ucapnya.
Saat ditanya rahasia berumur panjang dengan kondisi ingatan yang baik dan sehat, ia menjelaskan bahwa menjalani hidup itu harus dengan penuh kasih sayang.
Kasih sayang yang ia maksud adalah kasih sayang ke setiap orang tanpa mengharap imbalan apapun.
"Orang kalo sudah sayang sama orang lain, berarti dia sayang sama diri sendiri, dan di antara kasih sayang itu muncul doa-doa kebaikan, itu adalah rahasia panjang umur," ucapnya.
Selain itu ia menjelaskan, perlakuan terhadap orang tua merupakan syarat penting jika ingin berumur panjang.
Baca juga: Menteri Kesehatan Budi Gunadi Ingin Lansia Gemar Olahraga dan Rutin Skrining Kesehatan
Hal-hal sederhana seperti bersalaman dengan kedua orang tua menurutnya harus dilakukan dengan penuh keikhlasan.
Kunci Jawaban PAI Kelas 11 Halaman 94 95 96 97 Kurikulum Merdeka, Uji Kompetensi Bab 3 - Halaman all
Kisi-Kisi Soal PAS/UAS Semester 1 Mapel IPS Kelas 8 SMP/MTs Beserta Kunci Jawaban, Kurikulum Merdeka
"Jadi kalau bersalaman dengan orang tua itu harus ikhlas, harus penuh penghormatan, harus pakai dua tangan. Jangan terbalik seperti ke orang-orang besar pake dua tangan tapi ke orang tua sendiri kok pakai satu tangan," ungkapnya.
Penulis: Sidqi Al Ghifari
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Rahasis Umur Panjang Abah Tamim Lansia Berusia 100 Tahun di Garut Masih Eksis dengan Bengkelnya