News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sosok S, Ayah yang Dicurigai Terkait Kasus Jasad Perempuan Dalam Karung, Jarang di Rumah dan Bergaul

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jasad terbungkus karung ditemukan di area persawahan Desa Bulupasar, Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri, Sabtu (8/7/2023) pagi. Korban diketahui wanita berusia 20 tahun berinisial DL. - S (48), warga Kabupaten Kediri dicurigai jadi pelaku pembunuhan putrinya, DL (20) yang ditemukan tewas terbungkus karung pada Sabtu, (8/7/2023), berikut sosoknya.

Lebih lanjut, Winarno menjelaskan, S diketahui jarang bergaul dengan warga sekitar.

Sehingga, warga tak begitu mengenal S.

Baca juga: Misteri Kematian Gadis di Kediri, Jasad Terbungkus Karung hingga Ayah Korban Mendadak Menghilang

"Karena apa ya orangnya jarang bergaul dengan warga. Jadi tidak ada yang kenal dekat dengan orangnya (S) ini bagaimana. Tidak tahu pribadinya ini seperti apa," jelasnya.

Kecurigaan keluarga

Terkait kematian mengenaskan DL, pihak keluarga menduga, pelaku pembunuhan adalah S, yang tak lain merupakan ayah kandung korban.

Dilansir Surya.co.id, Sulastri (47), ibu korban mengaku terakhir bertemu anaknya pada Rabu (5/7/2023).

Di hari yang sama, Sulastri dan suaminya, S pergi takziah ke rumah saudara mereka di Blitar.

Sulastri menginap semalam, sedangkan S langsung pulang kembali ke Kediri.

Keesokan harinya, Kamis (6/7/2023), Sulastri dijemput oleh suaminya kembali ke rumah.

Namun, setibanya di rumah, Sulastri tak mendapati putrinya.

Ketika itu, S mengatakan bahwa DL sudah mendapatkan pekerjaan baru di Kabupaten Lamongan.

Selanjutnya, S pamit ke Sulastri hendak mengantarkan baju ganti untuk DL.

Jasad terbungkus karung yang ditemukan di Desa Bulupasar, Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri, Sabtu (8/7/2023) (istimewa)

Saat itulah, Sulastri merasa curiga dengan gelagat sang suami.

Pasalnya, DL tidak pernah bercerita kepada Sulastri mengenai rencana bekerja di Lamongan.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini