Sementara itu Dazul Herman juga menyampaikan apresiasinya kepada Iip Arief Budiman dan berpesan kepada seluruh karyawan PT KSP untuk membantu Krakatau Steel dan subholding PT KSI dengan memberikan kontribusi kerja yang terbaik.
"Keberhasilan KS itu adalah keberhasilan dari bawahnya juga, baik anak dan cucu perusahaannya. Jadi kalau PT KSP berhasil, artinya kita juga mendukung Pak Iip di PT KSI dan tentunya Krakatau Steel," kata dia.
Menurut Dazul, persaingan usaha itu adalah siapa yang terbaik maka itu yang akan survive.
"Usaha kita adalah jasa service di Kawasan Industri Krakatau dan penunjang lainnya.Tugas kita adalah bagaimana menjadi yang terbaik. Kisah sukses yang lalu ini harus dijadikan motivasi. Pak Iip dan Pak Gersang sudah berhasil menempatkan pondasi ini, jadi kita harus jaga dan meneruskannya," kata Dazul.
PT KSP merupakan unit bisnis Krakatau Steel Group yang bergerak di bidang industri non baja.
Saat ini PT KSP mengelola dua Kawasan Industri Krakatau (Kawasan 1 seluas 550 hektare, Kawasan 2 75 ha).
Selain pengelola kawasan industri dan penyedia pergudangan, unit usaha KSP lainnya meliputi properti residensial Bumi Rakata Asri, hotel bintang empat The Royale Krakatau, Convention Hall, Sport Center, The Royale Krakatau Golf, rekreasi air dan kolam renang The Royale Krakatau Water World, pengelola aset perumahan dinas Krakatau dan lahan tanah Krakatau Steel, pengelola gedung KSBM Jakarta (Wisma Baja), dan dua restoran ikonik mereka yakni The Kaibon serta The Surosowan (Cilegon dan Jakarta).