TRIBUNNEWS.COM - Firman Dwiansyah dan Didin Hardian, siswa SMKN 2 Cimahi, menorehkan prestasi luar biasa.
Mereka menciptakan robot teknologi tepat guna untuk membantu masyarakat, khususnya petani.
Robot yang mereka ciptakan bernama Botani akronim dari Robot Pembantu Petani. Robot ini bekerja untuk merekayasa suhu dan kelembapan yang ada di ruangan ini.
"Ketika suhu di dalam ruangan ini terlalu panas, tidak sesuai dari karakter tumbuhan, alat ini akan bekerja dan melakukan proses pengembunan," terang Didin pada Kompas TV.
Inovasi tersebut diikutsertakan dalam kontes robot Internasional yang digelar di Jepang. Hasilnya, Indonesia berhasil keluar sebagai juara kontes tersebut.
Firman dan Didin kemudian menjelaskan lebih lanjut pada video di atas.(*)