TRIBUNNEWS.COM - Ada sebuah opini populer yang menyebutkan bahwa bahasa Inggris adalah bahasa yang paling banyak digunakan di dunia.
Kenapa demikian?
Mungkin karena ketika kita bepergian ke luar negeri, bahasa Inggris adalah bahasa utama yang dijadikan 'bekal' dalam berkomunikasi di sana.
Dan ini bukan hanya berlaku di negara-negara berbahasa ibu bahasa Inggrissaja seperti Inggris, Amerika Serikat, Kanada, dan Australia.
Saat kita pergi ke India, Afrika Selatan, bahkan ke Rusia pun rasanya berbekal bahasa Inggris saja sudah cukup.
Tapi apakah pendapat yang mengatakan bahwa bahasa Inggris adalah bahasa yang paling banyak digunakan di dunia itu benar?