TRIBUNNEWS.COMĀ - Tantangan mengangkat kursi dengan posisi tubuh membungkuk sedang viral di media sosial.
Dalam tantangan tersebut, seseorang diharuskan berdiri menghadap tembok dengan jarak dua langkah.
Kemudian orang tersebut harus membungkuk dengan menempelkan kepalanya di tembok.
Setelah itu, ia harus dapat mengangkat kursi yang terletak di bawahnya lalu berdiri tegap.
Dalam video yang diunggah akun Twitter @catsedih, pada Minggu (19/1/2020), seorang wanita tampak berhasil melakukan tantangan tersebut.
Sementara, rekan prianya hanya mampu mengangkat kursi itu saja.
Ia tidak dapat langsung berdiri tegap seperti yang dilakukan sang wanita.
Dalam videonya, wanita itu pun sempat berujar bahwa laki-laki tidak akan bisa melakukannya.
Kunci Jawaban PAI Kelas 11 Halaman 94 95 96 97 Kurikulum Merdeka, Uji Kompetensi Bab 3 - Halaman all
20 Latihan Soal IPAS Kelas 4 SD BAB 4 Kurikulum Merdeka serta Kunci Jawaban, Perubahan Bentuk Energi
"Sekarang cobain ke cowok, karena mereka nggak bisa," ujarnya.
Video itu pun langsung viral karena menyita perhatian warganet.
Hingga Senin (20/1/2020) siang, video tersebut telah dibagikan lebih dari 5 ribu kali dan disukai lebih dari 12 ribu orang.
Tantangan ini tidak hanya viral di Indonesia saja, tetapi juga di mancanegara.
Dilansir dari dailymail.co.uk, para ilmuwan memiliki suatu pemikiran mengapa sebagian besar laki-laki tidak berhasil melakukan tantangan tersebut.
Hal ini berkaitan dengan pusat gravitasi yang berbeda antara laki-laki dan perempuan.