News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1 2018

Jadwal Liga 1 2018 Hari Ini, Persipura Jayapura vs Persebaya hingga Persib Bandung vs Bali United

Penulis: Daryono
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain PSM Makassar Reva Adi Utama (kiri) berjibaku dengan pemain Persib Bandung Febri Haryadi (kanan) dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Andi Mattalata, Makassar, Rabu (24/10/2018). PSM berhasil memenangkan laga dengan skor tipis 1-0. TRIBUN TIMUR/OCHA ALIM

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal pertandingan Liga 1 Indonesia 2018 hari ini, Selasa (30/10/2018) akan tersaji tiga pertandingan dari di antaranya sejumlah klub papan atas klasemen sementara Liga 1 2018.

Di pertandingan pertama, Persipura Jayapura bakal menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Mandala Jayapura.

Kick off pertandingan dijadwalkan berlangsung pukul 13.30 WIB dan disiarkan langsung di Indosiar. 

Dalam pertandingan ini, Persipura bakal berjuang untuk memutus tren negatif dua kali kekalahan dalam pertandingan sebelumnya.

Baca: Update Klasemen Liga 1: Kekalahan PSM Makassar, Keuntungan Persib dan Persija

Persipura juga membutuhkan poin untuk mengerek posisinya di posisi peringkat 12 saat ini, tepat dibawah Persebaya.

Sementara Persebaya Surabaya tengah percaya diri karena di laga sebelumnya berhasil menekuk Persib Bandung dan Madura United dengan total 8 gol.

Di pertandingan selanjutnya, ada laga runner up klasemen sementara Persija Jakarta yanng bakal menjamu Barito Putera di Stadion Patirot Candrabhaga.

Kick pertandingan dimulai pukul 15.30 WIB dan disiarkan langsung di Indosiar.

Di laga ini, Macan kebayoran membutuhkan poin untuk untuk mengamnkan posisi mereka di peringkat ke-2.

Adapun Barito Putera berupaya memutus tren negatif setelah tidak pernah menang dalam tujuh pertandingan terakhir.

Tak kalah menarik, pertandingan Selasa petang akan tersaji laga Persib Bandung melawan Bali United.

Laga bakal berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan.

Kick off pertandingan dijadwalkan dimulai pukul 18.30 WIB.

Baca: Persija Vs Barito Putera, Hansamu Yama: Kami Melawan Satu Tim, Bukan Cuma Simic

Laga ini diperkirakan sengit karena Persib Bandung yang berada di peringkat 3 berharap bisa menaikkan posisinya setelah terlempar dari juara klasemen.

Bali United juga berupaya menaikkan posisinya dari peringkat 7 .

Poin dibutuhkan Bali United jika tak ingin posisinya disalip klub-klub lainnya.

Berikut jadwal pertandingan Liga 1 hari ini, Selasa (30/10/2018).

  • Persipura Jayapura vs Persebaya Surabaya
    Pukul 13.30 WIB di Indosiar
  • Persija Jakarta vs Barito Putera
    Pukul 15.30 WIB di Indosiar
  • Persib Bandung vs Bali United
    Pukul 15.30 WIB di Indosiar

(Tribunnews.com/Daryono)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini