TRIBUNNEWS.COM - Live score RCTI Thailand vs Timnas Indonesia dalam laga lanjutan babak penyisihan Grup B Piala AFF 2018, Sabtu (17/11/20180 dapat anda saksikan di sini.
(Link live streaming dan live score hasil timnas Thailand vs Indonesia akan ada di akhir berita)
Timnas Indonesia akan bertandang ke markas timnas Thailand dalam laga lanjutan babak penyisihan Grup B Piala AFF 2018 petang nanti, Sabtu (17/11/2018) di Stadion Rajamangala, Bangkok.
Jelang berlangsungnya pertandingan, PSSI merilis daftar susunan pemain yang diturunkan.
Berbeda dengan saat lawa kontra Timor Lesta, Pelatih Bima Sakti langsung menurunkan Stefano Lilypali dan Riko Simanjuntak di menit awal pertandingan.
Timnas Indonesia perlu kerja keras untuk melawan sang puncak klasemen Grup B Piala AFF 2018 ini.
Dilihat dari catatan pertandingan saja, Thailand mampu bungkam Timor Leste 0-7 pada pertandingan perdana babak penyisihan.
Baca: Media Asing Sebut Tiga Pemain Bisa Selamatkan Timnas Indonesia di Piala AFF
Sedangkan timnas Indonesia saat jamu Timor Leste harus berusaha keras untuk menang dengan skor 3-1.
Sedangkan target skuat Garuda adalah mengincar kemenangan dari laga tandang malam nanti.
Pasalnya, saat ini posisi Indonesia masih dalam kondisi kurang menguntungkan.
Poin timnas Indonesia saat ini hanya kantongi 3 poin dalam dua laga.
Poin ini sama dengan Philipina dan Singapura, ketiganya hanya selisih gol dalam klasemen.
Baca: Sosok Dokter Timnas Thailand yang Cantik di Piala AFF 2018
Jika Indonesia berhasil amankan poin, setidaknya seri, maka kemungkinan untuk lanjut ke babak semifinal Piala AFF masih terbuka.
Hal tersebut pun masih tergantung dengan laga lain di Grup B Piala AFF ini hingga akhir babak penyisihan.
Sedangkan pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti mengaku telah siap rebut poin di Thailand.
"Kami sudah siap melawan Thailand. Saya bilang kepada pemain bahwa kita semua harus konsentrasi untuk laga ini. Karena ini laga yang sangat penting untuk kami dan semua pemain Thailand kami waspadai termasuk sang striker Adisak Kraisorn," kata Bima Sakti melalui situs resmi PSSI.
"Yang terpenting besok komunikasi antar pemain harus berjalan dengan bagus untuk mengatasi serangan Thailand. Semoga kami meraih poin disini," tambah Bima Sakti.
Pertandingan timnas Thailand vs Indonesia pada ajang Piala AFF 2018 akan dimulai pukul 18.30 WIB dan akan disiarkan langsung di RCTI.
Laga Thailand vs Indonesia juga dapat disaksikan melalui link live streaming berikut ini.
LINK >>>>> Thailand vs Indonesia Piala AFF 2018
LINK >>>>> Thailand vs Indonesia Piala AFF 2018
LINK >>>>> Thailand vs Indonesia Piala AFF 2018
Hasil pertandingan laga Thailand vs Indonesia malam nanti juga dapat dilihat melalui link live score berikut ini.
LINK LIVE SCORE >>> Thailand vs Indonesia Piala AFF 2018
LINK LIVE SCORE >>> Thailand vs Indonesia Piala AFF 2018
*Disclaimer : Tribunnews.com tidak bertanggungjawab atas kualitas live streaming pertandingan Thailand vs Indonesia babak penyisihan Grup B Piala AFF 2018. (*)
(Tribunnews.com/ Siti Nurjannah Wulandari)