News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Tanggapi Pemecatan Jose Mourinho, Mahfud MD: Ternyata MU Kalah, maka Dia yang Dipunahkan

Penulis: Daryono
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mahfud MD baru tiba di Tokyo Kamis ini (6/12/2018)

TRIBUNNEWS.COM - Kabar pemecatan Jose Mourinho dari pelatih Manchester United ramai diberitakan. 

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Manchester United mengumumkan pemecatan Jose Mourinho pada Selasa (18/12/2018) waktu setempat.

Pihak klub, Manchester United mengucapkan terima kasih kepada Jose Mourinho dan berharap dia dapat sukses di masa depan.

Pemecatan yang diterima Jose Mourinho tak lepas dari hasil buruk Manchester United dalam 28 tahun di Liga Inggris.

Kabar pemecatan itu diperbincangkan oleh warganet. 

Baca: Segini Banyaknya Pesangon yang Diperoleh Jose Mourinho Setelah dipecat dari Manchester United

Tak terkecuali mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD turut berkomentar.

Mahfud MD merupakan salah seorang pendukung Manchester United.

Melalui akun twitternya, @mohmahfudmd, Mahfud MD berbalas cuitan twitter dengan mantan Staf Khusus Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Muhammad said Didu serta sejumlah wargane lainnya. 

Hal itu bermula saat Said Duda bertanya padfa Mahfud apakah dirinya sudah mendengar kabar pemecatan Mourinho.

"Prof @mohmahfudmd gak ikutan Mou ?," tanya @saididu.

Mahfud pun membalas mention dari Said Didu.

Mahfud mengatakan ia baru mendengar berita itu karena seharian ia mengajar di Undip.

Ia pun akan mengecek kabar tersebut.

Mahhfud menyatakan tidak masalah Mourinho dipecat jika memang terbukti melanggar hukum sepakbola.

Namun, dari artikel yang dibaca Mahfud, Mourinho dipecat karena pernyataanhya "Kalau MU kalah lawan Liverpool maka MU akan punah."

Ternyata MU memang benar kalah dan sekarang Mourinho yang dipunahkan.

"Sy baru dengar berita itu, seharian sy ngajar di Undip. Sy akan cek dulu. Tp kalau Mou memang melanggar hukum sepakbola ya tak apa2 dicopot. Kabar sementara, dia dicopot krn bilang "kalau MU kalah lawan Liverpool maka MU akan punah". Ternyata MU kalah, maka dia yg dipunahkan," cuit Mahfud.

Warganet lainnya, @nainggalonAziz, iktu berkomentar dan menyampaikan kekecewaanya karena Murinho dipecat.

Mahfud pun membalas.

"Penyebabnya campur2, sih. Mou memang berkoar, MU akan punah kalau kalah lawan Liverpool. Dicampur info hoax dari Pep yg di-hembus2kan oleh Pak @saididu . Ternyata MU kalah, jadinya Mou sbg pelatihnta dipecat. Dia memprovokasi tp jd bumerang bg MU. Pimpinan MU kan bisa memecat Mou," balas Mahfud.

Lebih lanjut, Mahfud MD membalas tanggapan netter terkait pemecatan Mourinho.


Alasan Manchester United Pecat Mourinho

Dilansir Tribunnews dari TheGuardian.com, pemecatan Jose Mourinho setelah Manchester United menelan kekalahan dari Liverpool akhir pekan lalu.

Jose Mourinho mengakhiri masa kepelatihannya setelah melatih Manchester United selama dua musim.

Baca: Jose Mourinho Dipecat dari Manchester United, Reaksi Paul Pogba jadi Sorotan

Pihak klub kehilangan kesabaran setelah menilai bahwa Manchester United mengawali start terburuk dalam 28 tahun kompetisi di Liga Inggris saat dilatih Jose Mourinho.

Setelah menerima kekalahan dari Liverpool akhir pekan lalu, Manchester United tertinggal 19 poin dengan pemuncak klasemen Liga Inggris.

Diperparah jumlah gol dengan jumlah kebololan Manchester United yang sama, 29-29.

Awal yang buruk untuk kompetisi Liga Inggris musim ini, Manchester United jauh berada dari posisi empat besar.

Pasukan Jose Mourinho hanya meraih sekali kemenangan dari 6 pertandingan terakhir yang mereka jalani.

Selama melatih Manchester United dua musim, Jose Mourinho telah menghabiskan dana sekitar £400m untuk belanja 11 pemain.

Jose Mourinho mempersembahkan Liga Eropa dan Piala Liga (2016-2017) untuk Manchester United.

(Tribunnews.com/Daryono/Sina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini