News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Persija Jakarta

Datang ke Batam, Jaimerson Xavier dan Beto Goncalves Gabung Persija Jakarta

Penulis: Gigih
Editor: Fathul Amanah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain belakang Persija Jakarta, Jaimerson da Silva (kedua kiri) merayakan golnya ke gawang Persib Bandung dalam laga tunda pekan ke-6 Liga 1 2018 di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (30/6/2018) malam.

TRIBUNNEWS.COM - Jaimerson Xavier dan Alberto "Beto" Goncalves datang ke Batam untuk bergabung dalam skuat Persija Jakarta menghadapi Kepri 757 Jaya.

Dua pemain yang dipinjam Persija Jakarta tersebut sudah bergabung bersama tim yang berada di Batam untuk menghadapi Kepri 757 Jaya di ajang Piala Indonesia, Kamis (31/1/2019).

Kedua pemain sangat antusias untuk membela Persija Jakarta di ajang Piala Indonesia.

Baca: Prediksi Susunan Pemain Persija Jakarta di Ajang Liga Champions Asia Usai Dapat Jaimerson dan Beto

Mereka berjanji akan semaksimal munkgin selama perpinjamannya di Persija.

“Saya sangat senang ya karena dipercaya Persija. Itu juga jadi motivasi saya, jadi disini saya akan membantu semaksimal mungkin bisa bawa Persija lolos,”ujar Beto dikutip Tribunnews.com dari laman resmi klub.

Hal senada juga diutarakan oleh Jaimerson Xavier, ia ingin peminjaman di Persija juga berjalan sukses seperti musim lalu saat ia memberikan tiga gelar bagi Macan Kemayoran.

“Sangat senang bisa kembali ke Persija dimana punya catatan baik di Persija, dia sudah buat story tahun lalu diharap catatan ini bisa terulang kembali disini,”timpal Jaime.

Persija Jakarta resmi meminjam dua pemain Madura United yakni Alberto Goncalves dan Jaimerson Xavier untuk bermain di Kualifikasi Liga Champions Asia.

Baca: Luna Maya Sebut Banyak Teman Dekat Cuma Untuk Popularitas Semata, Ayu Dewi: Dia Lagi Nyindir Orang

Baca: Prediksi Susunan Pemain Persija Jakarta di Ajang Liga Champions Asia Usai Dapat Jaimerson dan Beto

Baca: Jaimerson Xavier dan Beto Akan Perkuat Persija Jakarta di Ajang Liga Champions Asia

Sebelumnya kehadiran dua pemain kelahiran Brasil itu untuk menambah kekuatan Macan Kemayoran di Kualifikasi LCA.

Persija sendiri akan berhadapan dengan Home United pada Selasa 5 Februari di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura.

Pasalnya Persija tidak bisa memainkan empat pemain barunya yakni Vinicius Lopez, Jakhongir Abdumuminov, Bruno Matos, dan Ryuji Utomo. Mereka tidak bisa bermain lantaran Sertifikat Transfer Internasional (ITC) belum selesai.

Di ajang Play off Liga Champions Asia, Persija Jakarta dipastikan tanpa sederet pemain asing baru mereka kecuali Marko Simic.

Ryuji Utomo pun juga dipastikan tidak bisa memperkuat Macan Kemayoran di play-off Liga Champions Asia.

Manajemen Persija Jakarta enggan menyalahkan sepenuhnya ke PSSI karena tidak bisa memainkan empat pemain barunya di Kualifikasi Liga Champions Asia 2019.

(Tribunnews.com/Gigih)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini