Bobotoh meneriakkan nama Prabowo saat Ridwan Kamil tiba di stadion saat hendak menonton Persib Bandung. Ini respons Ridwan Kamil.
TRIBUNNEWS.COM - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil buka suara soal Bobotoh yang meneriakkan nama Prabowo saat dirinya hendak menonton laga Persib Bandung.
Dikutip dari Tribun Jabar, Bobotoh Persib Bandung di samping VIP tribun barat spontan meneriakkan nama Prabowo Subianto.
Hal ini terjadi saat orang nomor satu di Jawa Barat itu datang bersama istrinya, Atalia Kamil dan rombongan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (18/2/2019).
Baca: Ciuman Ridwan Kamil untuk Istri Warnai Laga Persib Bandung Vs Arema FC
Ridwan Kamil datang saat rehat pertandingan babak pertama antara Persib Bandung melawan Arema FC, sekitar pukul 16.00 WIB.
Ridwan Kamil masuk dari pintu gerbang utara berjalan bersama rombongan menuju tribun VVIP.
Saat Ridwan Kamil bersama rombongan berjalan menyapa Bobotoh, para Bobotoh justru membalas sapaan Ridwan Kamil dengan teriakan Prabowo yang merupakan capres nomor urut 02.
"Prabowo...Prabowo...Prabowo," teriak bobotoh dari satu tribun Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (18/2/2019).
Ridwan Kamil yang datang mengenakan jaket biru dan topi hitam itu tak bergeming.
Ia terus berjalan hingga sampai di tribun VVIP, tanpa menghiraukan teriakan bobotoh.
Baca: Bobotoh Teriakkan Nama Prabowo Saat Ridwan Kamil Tiba di Jalak Harupat Mau Nonton Persib Bandung
Lantas, apa kata Ridwan Kamil terkait hal tersebut?
Dalam akun Instagram pribadinya, Emil, begitu ia karib disapa, mengaku sudah biasa.
Hal ini ia sampaikan saat menanggapi pertanyaan seorang netter.
"Kang gimana perasaannya diteriakin Prabowo di JALAK HARUPAT??" tanya seorang netter.
Ridwan Kamil mengaku, hal seperti ini sudah biasa dalam suasana jelang Pemilu.
Di satu tempat teriak Jokowi, di tempat lain, meneriakkan Prabowo.
Atas kejadian itu, Ridwan Kamil bilang ada hikmah yang bisa dipetik.
Yaitu jadi paham siapa sebenarnya yang membawa urusan politik ke sepakbola yang sebenarnya dilarang FIFA.
"Hal begini mah biasa aja dalam suasana menjelang pemilu."
"Teriak jokowi2 di satu tempat, teriak prabowo2 di tempat lain."
"Hikmahnya, kita jadi paham siapa sebenarnya yang bawa pepolitikan ke sepakbola yang dilarang FIFA itu. Hatur nuhun," demikian pernyataan Ridwan Kamil.
(Tribunnews.com/Sri Juliati)