News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Jadwal Siaran Langsung beIN Sports Liga Italia, Parma vs Genoa Berlaga Malam Nanti

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jadwal Siaran Langsung beIN Sports Liga Italia, Parma vs Genoa Berlaga Malam Nanti

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal siarang langsung beIN Sports Liga Italia akan belangsung mulai Sabtu (9/3/2019) hingga Selasa (12/2/2019) dini hari.

Pekan ke-27 Liga Italia yang disiarkan langsung beIN Sports dibuka oleh laga Juventus Vs Udinese pada Sabtu dini hari tadi.


Baca: Prediksi Madura United Vs Persija Piala Presiden - Rotasi Pemain Macan Kemayoran

Si Nyonya Tua julukan Juventus, berhasil memenangkan pertandingan setelah sukses membobol gawang Udinese.

Laga Juventus Vs Udinese berakhir dengan skor 4-1.

Sebanyak dua gol dari Juventus sukses dicetak Moise Kean pada menit 11 dan 39.

Skor kemudian bertambah setelah Emre Cean mencetak gol lewat penalti pada menit 67.

Gol terakhir Juventus terbentuk setelah Blaise Matuidi membobol gawang Udinese di menit 71.

Sementara menjelang akhir pertandingan, Kevin Lasagna menyumbangkan satu poin untuk timnya, Udinese.


Baca: Prediksi Borneo FC vs PSS Sleman Piala Presiden 2019, Fabio Lopez Ingin Berikan Kado Manis

Selain Parma Vs Genoa, malam nanti akan ada laga seru dari tim papan tengah Liga Italia, yakni Sampdoria Vs Atalanta.

Persaingan kedua tim di klasemen Liga Italia juga tak kalah sengit.

Kedua tim menempati posisi 8 dan 9 di klasemen dengan selisih 2 poin.

Akhir pekan lalu, Sampdoria dan Atalanta sama-sama meraih hasil positif usai menang atas lawannya.

Dua gol Fabio Quagliarella memberi kemenangan Sampdoria atas SPAL sekaligus menyamai perolehan gol Cristiano Ronaldo di daftar pencetak gol terbanyk Liga Italia.

Sementara Atalanta yang bermain di hadapan publik mereka sendiri sukses mengatasi perlawanan Fiorentina dengan skor 3-1.

Milan yang perlahan namun pasti akan menghadapi tim mudah Chievo.

Chievo saat ini menempati dasar klasemen Liga Italia, sementara Milan berada di posisi 3.

Sejak bursa transfer bulan Januari lalu, Milan belum tersentuh kekalahan di Liga Italia.

Pekan selanjutnya, Milan akan menghadapi Inter di San Siro dengan laga yang bertajuk Derby della Madonnina.


Baca: Link Live Streaming Indosiar Madura United Vs Persija Piala Presiden 2019, Kick Off Pukul 15.30 WIB

Baca: Link Live Streaming Indosiar Borneo FC Vs PSS Sleman Piala Presiden 2019, Tonton di HP

Jadwal Siaran Langsung Liga Italia Pekan 27

Sabtu, 9 Maret 2019

Pukul 02.20 WIB, Juventus Vs Udinese, beIN Sports 1

Pukul 23.55 WIB, Parma Vs Genoa, beIN Sports 3

Minggu, 10 Maret 2019

Pukul 02.20 WIB, Chievo Vs Milan, beIN Sports 1

Pukul 18.20 WIB, Bologna Vs Cagliari, beIN Sports 3

Pukul 20.50 WIB, Sampdoria Vs Atalanta, beIN Sports Xtra

Pukul 20.50 WIB, Frosinone Vs Torino, beIN Sports Xtra

Pukul 20.50 WIB, Inter Vs SPAL, beIN Sports 3

Pukul 23.50 WIB, Sassuolo Vs Napoli, beIN Sports 3

Senin, 11 Maret 2019

Pukul 02.20 WIB, Fiorentina Vs Lazio, beIN Sports 3

Selasa, 12 Maret 2019

Pukul 02.20 WIB, Roma Vs Empoli, beIN Sports 3


(Tribunnews.com/Sina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini